Wow … Dana Pensiun ASN Akan Dikirim Langsung ke Rumah

  • Whatsapp
https://spiritnews.co.id/
Pemkab Bandung Barat bersama Cabang Utama PT. Taspen (Persero) Bandung, menggelar sosialisasi bagi para ASN yang akan memasuki masa pensiun, di Lembang, Kamis (18/10/2018).

Kabupaten Bandung Barat, SpiritNews-Berdasarkan data statistik, angka harapan hidup rakyat Indonesia berada di angka 72 tahun. Jika rata-rata masa pensiun aparatur sipil negara (ASN) diusia 58-60 tahun, maka selama 12-14 tahun sisa hidup para pensiunan tidak lagi memiliki penghasilan.

Hal itu disampaikan Wakil Kepala Cabang Utama PT. Taspen (Persero) Bandung, Refriani Rusli dalam acara sosialisasi kepada ASN yang akan memasuki purna bakti di lingkungan Pemkab Bandung Barat, di Lembang, Kamis (18/10/2018) kemarin. “Negara tidak menginginkan hal itu. Maka ditunjuklah PT. Taspen sebagi pengelola jaminan sosial para pensiunan ASN,” tuturnya.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Bupati Bandung Barat Apresiasi Kontribusi Para Purna Bakti ASN

Pada kesempatan tersebut, PT. Taspen melakukan perekaman geometrik suara, sidik jari dan retina mata kepada seluruh ASN yang akan segera memasuki masa purna bakti, untuk mempermudah pelaporan yang nantinya bisa dilakukan hanya bermodalkan ponsel saja.

Sementara itu, menyikapi usia para nasabahnya yang sudah tidak muda lagi. PT. Taspen akan terus berupaya meningkatkan pelayanan, salah satunya dengan mengirimkan langsung uang pensiun kepada penerima tanpa dipungut biaya sepeserpun. “Sehingga nasabah tidak perlu lagi mengantri di kantor,” kata Refriani.(gus)

Pos terkait