Kabupaten Sukabumi, SpiritNews-Anggota Fraksi Partai Golkar, Dewi Asmara terus mengajak masyarakat menghidupkan empar pilar kebangsan, yakni Pancasila, Undang-undang Dasar (UUD) 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Saya percaya masyarakat sini, sampai sekarang masih bisa menjaga budaya gotong-royong dan toleransi saya mengharapkan jangan sampai perkembangan agama radikal masuk ke wilayah masyarakat sini,” kata Dewi Asmara saat reses di Kampung Pajagan, Desa Cikahuripan, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Senin (17/4/2017).
Anggota Komisi IX DPR RI ini menjelaskan, masyarakat harus mempunyai satu pemahaman dan pemikiran, kerjasama yang baik serta menghindari perselisihan, demi kepentingan kesejahteraan bersama.
“Masyarakat wajib menjaga silaturahmi antar sesama, pun menjaga kekompakan khususnya dikalangan generasi muda,” kata Dewi.
Lebih lanjut dikatakan, masyarakat tidak mudah percaya akan informasi hoax, opini yang menyesatkan yang marak di media sosial.
“Beda pendapat adalah proses demokrasi, tapi cara pemahaman toleransi agama yang harus selalu di kedepankan untuk menghidupkan kembali warisan budaya kearifan lokal, memadu ilmu pengetahuan agama untuk mencegah dari radikalisme,” ungkapnya.(ony)