Kabupaten Tasikmalaya, SpiritNews-Bakal Calon Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum membuat konsep “gerakan membangun desa” yang akan ditawarkan dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018 mendatang.
Bupati Tasikmalaya ini menjelaskan, konsep gerbang desa merupakan “Gerakan membangun desa” sebagai langkah jitu untuk membangun Jawa Barat. Karena desa adalah miniatur kabupaten, dan kabupaten adalah miniatur Jawa Barat.
“Karena di Jawa Barat banyak desa. Kalau kita membangun desa berarti membangun Jawa Barat,” ungkap Uu, Senin (01/05/2017).
Dikatakan, konsep gerbang desa ini dengan memakai cara pola orde baru, yaitu membangun insfratuktur dulu yang ada di desa. Dengan membuat jalan desa, irigasi dan air bersih pedesaan.
“Listrik masuk desa, informasi telekomunikasi masuk desa, dan peningkatan pendapatan masyarakat desa, yang akhirnya di desa ada pekerjaan, dan akhirnya di desa ada untuk mencari uang, yang akhirnya di desa ada fasilitas-fasilitas,” jelasnya.
Sehingga masyarakat yang ada desa tidak mencari pekerjaan di kota, tidak urbanisasi, dan tidak seluruhnya mencari pekerjaan di kota, karena didesa pun ada.
“Kemudian meratanya pembangunan di berbagai desa, dan tidak hanya tumpah dalam satu titik yaitu di perkotaan,” tuturnya.
Dengan upaya tersebut, dirinya ingin meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan jalan pembangunan ekonomi, pembangunan pendidikan, dan pembangunan kesehatan tetapi di bingkai dengan keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT.
“Karena sehebat apapun kita mendapatkan kesuksesan dalam duniawi tanpa dibarengi dengan peningkatan dunia ukhrawi kita akan hampa. Iman dan takwa yang menjadikan simpul dalam sebuah pembangunan di Jawa Barat,” tandasnya.(*)