Bayi Laki-laki Berusai Dua Bulan Dibuang oleh Orang Tuanya

  • Whatsapp

Kabupaten Asahan, SpiritNews-Warga Dusun VII Desa Perkebunan Gunung Melayu, Kecamatan Rahuning, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara sontak heboh.
Warga sekitar menemukan sesosok bayi laki-laki berusia 2 bulan yang diduga sengaja dibuang orang tuanya di halaman samping rumah pasangan Supriadi alias Aseng dan Tumilah, Minggu (7/5/2017) lalu, sekira pukul 23.30 WIB.
Kapolsek Bandar Pulau, AKP M Surbakti mengatakan, awalnya Tumilah istri Supriadi terbangun dari tidur karena mendengar suara tangisan bayi dari samping rumahnya, kemudian Tumilah membangunkan suaminya dan melihat kesamping rumahnya melalui tirai jendela.
“Saat dilihat, pasangan suami istri (pasutri) ini terkejut karena melihat sosok bayi dibalut selimut tergeletak di depan rumahnya. Kemudian pasutri ini keluar rumah dan melihat kondisi bayi tersebut dan setelah di cek bayi malang ini berjenis kelamin laki-laki. Kemudian pasutri ini membangunkan tetangga sehingga warga berbondong-bondong ke rumahnya melihat temuan bayi tersebut,” ujar Surbakti kepada SpiritNews, Selasa (9/5/2017).
Dikatakan, salah seorang warga mengaku melihat seorang perempuan dengan berjalan kaki menuju masjid, sedangkan di samping masjid telah menunggu seorang laki-laki dengan mengendarai sepeda motor.
“Sekitar pukul 23.15 WIB, saksi Suwarno (36) yang kebetulan melintas di depan rumah Supriadi melihat seorang wanita berusia sekitar 20 tahun berjalan menuju masjid yang jaraknya sekitar 25 meter dari rumah Supriadi. Sementara di samping masjid telah menunggu  seorang laki-laki yang tidak dikenal dan stand by diatas sepeda motor jenis bebek. Saat itu saksi Suwarno tidak merasa curiga sama sekali,” katanya.
Setelah temuan bayi ini kepala desa beserta warga langsung menghubungi Polsek setempat. Mendapatkan informasi itu, Kapolsek Bandar Pulau beserta anggota langsung ke TKP (tempat kejadian perkara) dan melakukan koordinasi dengan pihak Puskesmas Kecamatan Rahuning.
“Kita langsung turun ke TKP dan berkoordinasi dengan pihak puskesmas agar bayi ini diberikan perawatan. Kami masih melakukan penyelidikan terhadap orang tua yang telah tega membuang bayi ini serta mengamankan barang bukti 1 helai selendang, 1 buah selimut, 1 buah tempat susu dan 1 botol susu yang di tinggalkan pelaku,” ungkapnya.(fik)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *