Dukungan untuk Ahok, Warga Toba Samosir Gelar Aksi Seribu Lilin

  • Whatsapp

Kabupaten Toba Samosir, SpiritNews-Aksi Seribu Lilin diadakan oleh Anak Porsea Satu (APS) Kecamatan Porsea, dan Kecamatan Parmaksian, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Kamis (11/5/2017) yang dimulai pukul 18.00 WIB.
Aksi Seribu Lilin ini sebagai bentuk dukungan moril kepada Gubernur DKI Jakarta (Non Aktif), Basuki Cahya Purnama alias Ahok yang divonis bersalah oleh pengadilan atas kasus penodaan agama.
Berdasarkan pantauan SpiritNews di lapangan, ribuan masyarakat berbondong-bondong dan berkumpul di Kota Porsea untuk menyalakan lilin bersama.
Masyarakat Kecamatan Porsea ini merasa ada ketidak adilan atas hukuman Ahok.
“Kami menggelar aksi seribu lili ini sebagai bentuk dukungan terhadap Ahok. Acara ini tidak direncanakan sebelumnya, ini spontanitas,” kata salah seorang anggota APS, James Dolok Saribu kepada SpiritNerws.
Dikatakan, di negara ini sudah tidak ada keadilan, khususnya buat Ahok. “Kami merasa kecewa terhadap pengadilan yang memvonis Ahok 2 tahun penjara,” jelasnya.
Salah seorang warga Kecamatan Parmaksian, Jimmy Manurung mengatakan, masyarakat Kabupaten Toba Samosir ini memberikan dukungan moril kepada Ahok.
Agar Ahok dan keluarganya tetap tegar menghadapi rintangan yang dihadapinya. Diakuinyta, aksi seribu lilin yang dilakukan oleh masyarakat di Kota Porsea ini sebagai bukti rasa kepedulian masyarakat kepada Ahok.
“Saya dan masyarakat lainnya memegang lilin dan berjalan mengelilingi Kota Porsea. Dimulai dari Jalan sisingamangaraja, Jalan Patuan Anggi, hingga Jalan Patuan Nagari,” kata Jimmy Manurung.
Akibat aksi damai tersebut, arus lalu lintas sempat tersendat di Kota Porsea. Masyarakat menyanyikan lagu Indonesia Raya.(oct)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *