Pemkab Bandung Barat Perbaiki PJU Jalur Mudik

  • Whatsapp

Kabupaten Bandung Barat, SpiritNews-PJU (Penerangan Jalan Umum) di wilayah Kabupaten BBandung Barat yang sudah terpasang sebanyak 2.600 titik di ruas jalan utama dan alternatif.
Kepala Bidang Teknik Sarana dan Prasarana, Dinas Perhubungan (Dishub) Kebupaten Bandung Barat, A. Fauzan Azima mengatakan, dari jumlah itu ada sebagian PJU yang sudah rusak. Oleh karena itu, pihaknya mengadakan piket untuk memantau JPU yang padam, khususnya dalam rangka menghadapi mudik lebaran tahun ini.
“Untuk menghadapi mudik lebaran tahun 2017, PJU sudah dipersiapkan serta yang rusak sudah diperbaiki terutama di jalan utama dan jalan alternatif,” kata Fauzan kepada SpiritNews, Selasa (23/5/2017).
Diakuinya, setiap ruas jalan harus ada penerangan jalan dan dilengkapi rambu-rambu lalu lintas untuk meminimalisir kecelakaan lalu lintas.
“Ada sebanyak 200 titik di 17 ruas jalan, dibatasan seperti Lembang dan Kota Bandung, Cikaong Wetan, Haji Gofir, Cihampelas, Rajamandala adalah jalan utama untuk arus mudik,” jelasnya.
Sedangkan PJU yang sudah dipasang sebagai penambahan untuk jalur alternatif mudik pada Idul Fitri tahun ini, kata Fauzan, adalah Lembang perbatasan Subang, Rajamandala, Cipeundeuy.
“PJU untuk jalur utama atau jalan nasional masih dalam kondisi baik. PJU yang tidak berfungsi kebanyakan di ruas jalan alternatif,” ucapnya.
Lebih lanjut dikatakan, PJU harus berfungsi dan harus selalu  baik. “Untuk saat ini akan diganti memakai lampu LED, dan menganti son,” katanya.(gus)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *