Kabupaten Purwakarta, SpiritNews-Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purwakarta, Padil Karsoma lebih memilih mendaftar diri ke Partai Hanura, PAN dan PDIP terlebih dahulu daripada ke Partai Golkar.
Padahal, pada Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Partai Golkar di Hotel Resinda, Kabupaten Karawang beberapa waktu lalu, Padil Karsoma merupakan salah seorang yang direkomendasikan akan diusung oleh Partai Golkar pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Purwakarta 2018 mendatang.
Padil Karsoma mendaftarkan diri ke partai lain yang dibutikan dengan pengambilan formulir pendaftaran calon bupati Purwakarta di Partai Hanura, PAN dan PDIP Kabupaten Purwakarta.
Pada saat pengambilan formulir pendaftaran, Padil didampingi oleh relawan Salam Satu Jalur P4PI untuk meminta persyaratan pencalonan diri kepada tiga partai politik tersebut, disebut sebagai salah satu bentuk kekecewaan Padil Karsoma terhadap Rakerda Partai Golkar Purwakarta beberapa hari lalu, yang tidak menetapkan keputusan siapa yang akan diusung oleh Partai Golkar pada saat Pilkada nanti.
Bahkan dua nama lainnya yang sebelumnya bersama Padil Karsoma yaitu, Dadan Koswara dan Anne Ratna Mustika yang juga diputuskan dalam Rapimda Partai Golkar akan diusung, juga tidak disebutkan dalam Rakerda Partai Golkar Purwakarta.
“Tidak ada kekecewaan bagi saya, ini adalah salah satu langkah yang harus kita lakukan untuk tahapan pencalonan untuk Pilkada nanti,” jelas Padil Karsoma, Jumat (26/5/2017).
“Saya hanya mengambil formulir pendaftaran saja di tiga Partai Politik ini, dan saya akan mengisi seluruh data yang harus saya isi, untuk kelengkapan persyaratan yang harus dipenuhi pencalonan melalui Partai Politik,” ujarnya.
“Jadi sekali lagi tidak ada kekecewaan, walau nama saya disebut dalam Rapimda Partai Golkar, dan belum disebutkan di Rakerda Partai Golkar kemarin tidak ada kaitannya dengan kedatangan saya ke tiga Partai Politik ini, dan saya juga akan mendatangi Partai Golkar untuk mengambil formulir pendaftaran,” tegasnya.
Relawan Salam Satu Jalur P4PI, Asep Kurniawan yang mendampingi Padil Karsoma bersama relawan lainnya mengatakan, ini merupakan proses demokrasi dalam tahapan Pilkada.
“Kami mengantarkan Padil Karsoma, dan kami telah nyatakan bahwa kami akan mengusung Padil Karsoma untuk mengambil formulir pendaftaran dalam pemenuhan tahapan Pilkada nanti,” kata Asep.
“Harapan kami adalah mari kita hormati tahapan ini, inilah berdemokrasi secara santun, berpolitik juga kan harus santun, jadi mari kita dukung apa yang menjadi keinginan Padil Karsoma untuk Purwakarta,” ujarnya.(reg)