Agung Suryamal Menemui Prabowo, Bahas Soal Pilkada Jawa Barat

  • Whatsapp
Agung Suryamal menemui Prabowo Subianto
Agung Suryamal menemui Prabowo Subianto

Jakarta, SpiritNews-Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Barat, Agung Suryamal menemui Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto di kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Menurut Agung, pertemuan ini untuk menyambung tali silahturahmi serta membahas isu-isu ekonomi dan pembangunan Jawa Barat ke depannya.
“Diskusi panjang dengan Pak Prabowo, tentang pembangunan Jawa Barat. Bagaimana membangun ekonomi kerakyatan dan memperluas lapangan pekerjaan di Jawa Barat. Beliau juga berpesan agar pengusaha harus bisa turut serta memakmurkan bangsa sendiri, jangan sampai hidup makmur diatas penderitaan rakyat,” kata Agung yang sudah meniatkan diri maju untuk Calon Gubernur Jawa Barat 2018.
Diakuinya, dia dan Prabowo juga membahas Pilkada Jabar yang akan digelar pada tahub 2018 mendatang.
”Beliau membahas juga soal itu (Pilkada Jabar 2018). Menurut beliau ada persamaan dan perbedaan antara Pilkada DKI Jakarta dan Jawa Barat (Jabar). Bedanya Jabar itu luas, meliputi 27 kota/Kabupaten dan daftar pemilih tetap (DPT)-nya juga besar,” kata Agung.
“Kalau persamaan case antara DKI dan Jawa Barat, dimana pada saat itu bang Sandi (Wagub DKI Jakarta terpilih, Sandiaga Uno) maju yang latar belakangnya sebagai pengusaha. Sama halnya dengan DKI, Jawa Barat juga perlu pemimpin yang memahami masalah ekonomi, dan berpengalaman dalam bidang usaha. Diakhir tadi (pembicaraan), beliau sempat menanyakan kesiapan saya untuk maju dalam Pilkada Jabar, ya saya jawab, siap,” tambahnya.
Agung juga menceritakan bahwa Prabowo merupakan salah satu tokoh nasional yang cukup dekat dengan keluarganya.
”Beliau juga menanyakan kabar ayah dan keluarga saya. Kebetulan beliau sangat dekat dengan ayah saya,” jelas Agung.
Sebelumnya, Wasekjen DPP Gerindra, Taufik Riyadi pernah mengatakan pihaknya mempertimbangkan Agung Suryamal dengan para petinggi partai karena dinilai memiliki rekam jejak positif selama menjabat sebagai Ketua Umum KADIN Jawa Barat sehingga dianggap berkompeten dalam membenahi persoalan ekonomi Jawa Barat.
”Insya Allah Gerindra akan memberikan rekomendasi ke Agung Suryamal. Kita lihat dinamika ke depan. Sejauh ini kita melihat Kang Agung punya peluang besar, terlebih beliau adalah orang yang menguasai bidang ekonomi dan berpengalaman dalam bidang usaha,” ujar Taufik saat itu.(SpiritNews)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *