Bandung Barat Raih Pramesti Parahita dari Kemenkes

  • Whatsapp
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung barat, dr.Pupu Sari Rohayati saat
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung barat, dr.Pupu Sari Rohayati saat

Kabupaten Bandung Barat, SpiritNews-Serius berupaya menciptakan kebijakan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) dengan rancangan peraturan daerah (Perda), Kabupaten Bandung Barat meraih anugerah Pramesti Parahita dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Kepala Dinas Kesehatan Bandung Barat, Pupu Sari Rohayati mengatakan, anugerah ini diberikan kepada kabupaten kota di Indonesia yang telah memiliki perda khusus KTR.

Perda KTR yang kini masuk tahap sosialisasi dinilai sebagai keseriusan pemerintah daerah dalam implementasi penerapan kawasan tanpa rokok.

“Ada tiga kriteria penilaian, yakni pemerintah daerah yang telah memiliki perda, telah miliki perda dan sedang implementasi, terakhir punya perda dan sudah implementasi. Kita masuk dalam kategori kedua,”ucap Pupu, Jumat (14/7/2017).

Penghargaan itu, lanjut dia, diberikan secara simbolis oleh Menteri Kesehatan,  Nila Moeloek pada pertemuan aliansi bupati/walikota dan pemantapan apresiasi dalam pengendalian konsumsi hasil tembakau di Yogyakarta pekan kemarin.

“Kami juga kaget, Bandung Barat dapat penghargaan ini, menteri langsung yang beri penghargaan,”ungkapnya dengan nada gembira.

Dengan penghargaan ini, kata Pupu, menunjukan keseriusan pemerintaj daerah khususnya Bupati Bandung barat Abubakar yang konsisten menciptakan wilayah yang sehat dan memberikan hak perokok pasif.

“Penghargaan ini memacu kita untuk terus berupaya menciptakan masyarakat yang sehat dan mengurangi perokok,”jelasnya.(gus)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *