Jakarta, SpiritNews-Tim SAR Gabungan Kota Bogor menemukan jasad pria tak dikenal yang menceburkan diri ke Sungai Ciliwung saat dikejar warga pada Sabtu (15/7/2017) lalu. Saat ditemukan, pria berambut gondrong itu sudah dalam kondisi tidak bernyawa.
“Korban ditemukan pagi tadi jam 09:00 WIB, sekitar 100 meter dari lokasi dia menceburkan diri.
Korban sudah meninggal dan langsung dibawa ke RS Bhayangkara Polres Bogor Kota,” kata Kapolsek Bogor Utara, Kompol Wawan, Minggu (16/7/2017).
Wawan menjelaskan, jasad pria yang tidak diketahui identitasnya tersebut ditemukan sekitar pukul 09:00 wib oleh tim SAR gabungan Kota Bogor termasuk anggota Polsek Bogor Utara. Jasad itu juga diduga sempat tersangkut batu di pusaran air di tengah sungai.
“Pencarian terus dilakukan sejak kemarin, tadi pagi ketika dilakukan pencarian tubuh korban menyembul keluar dari dalam air,” jelasnya.
Wawan menyebut, pihaknya tidak menemukan kartu identitas di tubuh korban. Namun, ia berharap ada keluarga atau warga yang segera menghubungi pihak kepolisian jika mengenali jasad pria tersebut.
Menurutnya, Korban berusia sekitar 35 tahun memiliki rambut gondrong hitam, berkumis, memakai celana dan kaos hitam bertuliskan “yahtzee” dengan list warna kuning di pundak. “Kalau ada keluarga yang merasa kenal dengan ciri-ciri pria ini harap segera menghubungi pihak kepolisian tersekat, atau bisa langsung cek ke RS Bhayanhkara Polres Bogor Kota,” imbuh Wawan.
Sebelumnya diberitakan, seorang pria tidak dikenal menceburkan diri ke Sungai Ciliwung yang mengalir di Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Sabtu (15/7/2017). Diduga, pria tersebut merupakan pelaku kriminal.
“Kalau dugaan dia pelaku kriminal ada yah, tapi sejauh ini belum ada laporan dari warga terkait pencurian, atau rumah dicongkel.
Kita masih tunggu perkembangannya,” kata Kapolsek Bogor Utara, Kompol Wawan saat dikonfirmasi, Sabtu (15/7/2017).
Peristiwa terjadi sekitar pukul 04:30 WIB. Warga yang curiga karena pria tidak dikenal tersebut terus mondar mandir di sekitar rumah warga, kemudian menegur.
Warga juga sempat mendekat untuk menanyakan maksud dan tujuannya. “Tapi ketika didekati untuk ditanyai maksud dan tujuannya, pria itu malah melarikan diri.
warga mengejar, sampai kemudian itu mungkin pria itu menceburkan diri,” terang Wawan. (SpiritNews/Detik)