Kabupaten Gayo Lues, SpiritNews-Kabupaten Gayo Lues dijuluki sebagai “Negeri 1000 Bukit”, karena merupakan dataran tinggi dan penduduknya mayoritas suku Gayo.
Suku Gayo ini tersebar dibeberapa wilayah di Provinsi Aceh, seperti Kabupaten Gayo Lues, Aceh Tengah, Bener Meriah dan Aceh Timur. Dengan budaya, adat istiadat yang sangat kuat dan kental merupakan peninggalan para leluhur yang harus dilestarikan.
Kendati demikian, Satgas TMMD ke 99, Kodim 0113 Gayo Lues merasa bangg karena wrga sekitar bersedia bergotong royong untuk pembangunan jembatan, jalan, dan lain-lain.
Salah seorang warga, Aman Sindra (55), warga Desa Badak, Kecamatan Dabun Gelang mengatakan, manfaat kegiatan TMMD ke 99 sangat dirasakan masyarakat, mulai dari pembangunan pembukaan jalan, lahan perkebunan, jembatan, MCK , dan lain-lain, juga kegiatan on fisik seperti pengajian, pengobatan gratis, pertanian/penghijauan, sosialisasi hidup sehat.
“Tanpa kita sadari dan secara signifikan telah terbentuk dan terjalinnya kembali kehidupan berbudaya, adat istiadat, komunikasi, sifat toleransi dan gotong – royong diantara masyarakat sehingga dapat membangun kembali norma – norma adat istiadat serta Budaya yg selama ini hampir punah ditengah – tengah masyarakat yang majemuk,” kata Aman.
Kegiatan TMMD ke – 99 ini sesuatu yang nyata dan telah kami terapkan mulai di dalam keluarga/famili, sahabat, tetangga dan generasi muda sebagai penerus cita-cita bangsa, semoga hasil-hasil nyata yang telah diperoleh secara individu maupun global.
Dengan kehadiran TMMD, merupakan satu – satunya program TNI yg sgt tangguh dan teruji guna menangkal segala perkembangan Era Globalisasi dan kemajuan tekhnolgi agar tercapainya masyarakat lebih sejahtera, beriman, pemerataan pembangunan, mandiri serta memiliki budaya, adat istiadat serta wawasan Nasional, karena “Rakyat adalah rohnya TNI. Baik bagi Rakyat terbaik bagi TNI. Semoga TNI-rakyat tetap bersatu dan jaya. NKRI harga mati.(mah)