Penutupan TMMD ke 99 akan Dimeriahkan Penampilan Tari Saman

  • Whatsapp
Camat Dabun, Samsul Bahri memimpin rapat koordinasi dengan warga Kampung Badak
Camat Dabun, Samsul Bahri memimpin rapat koordinasi dengan warga Kampung Badak

Kabupaten Gayo Lues, SpiritNews-Tari Saman merupakan warisan leluhur yang hampir semua masyarakat Kabupaten Gayo lues tampil melakukannya ditiap acara momen penting.
Dalam rangka menyambut Penutupan TMMD Reguler ke-99, Kodim O113 Gayo lues, Camat Dabun Gelang, Kabupaten Gayo Lues, menggelar rapat bersama warga Kampung Badak, Sabtu (22/07/2017) di Balai Adat Kampung Badak.
Camat Dabun, Samsul Bahri mengatakan, rapat bersama warga Kampung Badak ini dalam rangka koordinasi untuk merencanakan persiapan 800 penari Saman untuk melaksanakan latihan agar bisa tampil memeriahkan acara penutupan TMMD Ke-99 tanggal 2 Agustus 2017 mendatang di Lapangan Bola Kaki Singir.
“Kita akan tampilkan Tari Saman pada Penutupan TMMD ke 99 nanti. Kami dengan warga Kampung Badak sudah sepakat dengan para pemain Saman untuk melaksanakan latihan Tari Saman di Balai Adat Kampung Badak,” katanya.(mah)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *