Halal Bihalal di Kelurahan Ciseureuh, Padil Karsoma Nyatakan Siap Nyalon 

  • Whatsapp
Padil Karsoma berfoto bersama dengan warga di acara halal bihalal
Padil Karsoma berfoto bersama dengan warga di acara halal bihalal

Kabupaten Purwakarta, SpiritNews-Ibu-ibu pengajian Al Hidayah se-Kelurahan Ciseureuh, Kecamatan Kota Purwakarta, Kabupaten Purwakarta antusias menyambut kedatangan Sekda Kabupaten Purwakarta, Padil Karsoma untuk menghadiri halal bi halal di Aula Kelurahan Ciseureuh, Rabu (26/7/2017).

Halal Bi Halal ini juga yang dihadiri oleh Camat Kota Purwakarta, Lurah Ciseureuh, dipadukan dengan acara sosialisasi program pembangunan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta.

Pada kesempatan itu, ibu-ibu pengajian Al Hidayah menyatakan akan menyetujui Padil Karsoma mencalonkan bupati diri di Pilkada Purwakarta 2018 untuk meneruskan program Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi.
“Kami mendukung pak Padil kalau mau maju di Pilkada nanti, cocoklah menjadi Bupati Purwakarta,” ujar ibu-ibu pengajian serempak.
“Pak Padil yang masih menjabat sebagai Sekda ini pasti sudah paham tentang pemerintahan, jadi tidak salah kalau kita pilih Padil Karsoma,” kata mereka.
Sekda Kabupaten Purwakarta Padil Karsoma yang didampingi Relawan Padil Karsoma (P4PI) mengatakan, kalau masyarakat mendukung, maka dia siap maju di Pilkada nanti.
“Kalau masyarakat mendukung saya untuk maju di Pilkada nanti, saya harus siap,” ujar Padil.
“Dalam setiap rangkaian kegiatan yang saya lakukan bersama relawan terus menyampaikan program Bupati Purwakarta. Kalau saya diminta maju berarti saya harus meneruskan program Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi,” ungkapnya.(sir)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *