Kabupaten Lhokseumawe, SpiritNews – Danrem 011/ Lilawangsa meminta seluruh prajurit TNI dan keluarga di jajaran Korem 011/Lilawangsa, harus Bijak, cerdas, dan cermat serta pandai memilah dan memilih berita yang positif dan bermanfaat di tengah perkembangan zaman yang begitu pesat, dengan Komunikasi Media sosial.
Hal tersebut dikatakan Kolonel Inf Agus Firman Yusmono melalui Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 011/Lilawangsa Mayor Inf Abdul Rajab saat memimpin Apel pagi yang diikuti para prajurit TNI dan PNS Satuan Makorem 011/LW, Makodim 0103/Aut dan Satuan Dinas Jawatan (Satdisjan) Lhokseumawe, Kamis (27/7/2017), di Lapangan Jenderal Sudirman Korem 011 setempat.
Saat ini, tambah Kapenrem, perkembangan Media sosial membuat kita begitu mudahnya kita mendapatkan informasi maupun berita-berita Daerah/Wilayah lainnya di seluruh Indonesia, bahkan Dunia.
“Sebelum maraknya medsos, informasi dan perkembangan agak sulit diperoleh, dan hal itu berubah total dengan munculnya media sosial facebook, twitter, WA dan lain-lain,” lanjutnya.
Namun demikian, tinggal bagaimana cara kita mengoperasikan pengunaan media sosial tersebut, apa bila kita gunakan dengan bijak, maka media sosial tersebut dapat berguna untuk yang baik, tetapi apa bila digunakan tidak arif dan bijak, maka media sosial tersebut akan berdampak keburukan (Fitnah).
Seperti kita ketahui, lanjut Kapenrem, saat ini begitu maraknya informasi dan berita bohong (hoax) di media sosial, selain menyesatkan, berita hoax juga dapat menyebabkan perpecahan bangsa umumnya, dan perpecahan serta perselisih pahaman khususnya di Wilayah jajaran Korem 011/LW.
“Apa bila tidak mengetahui maupun ditemukan berita yang meragukan, tingalkan, bila perlu tanyakan kepada bidangnya, Humas Penerangan Korem 011/LW, maupun ditanyakan saat Jam Komandan (Jamdan).Rubahlah media sosial itu sebagai kebutuhan pengetahuan pribadi untuk kemajuan yang bermanfaat, bukan malah sebaliknya, semua itu jangan sampai terjadi,” Pungkas Kapenrem 011, Mayor Rajab.(mah)