Kabupaten Karawang, SpiritNews-Ratusan pedagang kaki lima (PKL) Pasar Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat segera direlokasi ke tenpat yang lebih layak.
Relokasi itu akan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang bekerjasama dengan PT Selindo, sebagai penyedia lokasi baru.
“Jalinan komunikasi terus dilakukan dalam penataan para pedagang hewan, pedagang basah ataupun pedagang kering yang ada di pasar Cikampek tersebut,” kata Sekretaris Satpol PP Karawang, Rakhmat Gunadi, Rabu (27/07/2017).
Menurutnya, ini sudah maksimal untuk penataan para pedagang hewan yang ada di Pasar Cikampek terkait penempatan setelah relokasi nanti.
Pihaknya juga mencoba terus melakukan sharring dengan para PKL untuk menampung keiinginan mereka. Agar jangan sampai penertiban tersebut merugikan para PKL.
“Kita selalu sharring, kita masih punya waktu sampai tanggal 12 Agustus mendatang untuk mencoba menata para PKL sebaik mungkin dan selayak mungkin. Yang terpenting para PKL ini, tetap nyaman dan tetap bisa berjualan dengan bagus serta program kita bisa berjalan dengan baik juga,” paparnya.
Dikatakan, dari 3 bulan yang lalu, pihaknya selalu bersosialisasi dengan para PKL yang memenuhi badan jalan di depan Plaza Cikampek dan kemudian pintu rel kereta api (KA), baik pedagang buah-buahan lain sebagainya termasuk pasar hewan.
“Ternyata sebenarnya mereka ini sadar hukum bahwa mereka melakukan pelanggaran, karena mungkin proses pembiaran dari masa lalu yang memang seperti itu, mereka butuh berusaha berjualan maka mereka menempati aja tempat yang ada,” imbuhnya.
Gunadi berharap relokasi ini bisa berjalan dengan sukses demi menjalankan program pemerintah untuk menertibkan para PKL dari bahu jalan dan semaksimal mungkin melakukan penataan yang baik agar Pasar Cikampek tidak semrawut.
“Artinya yang penting masalahnya kan harus komunikasi, kita jangan main gusur begitu saja sementara aspek-aspek kemanusiaan dan aspek sosialnya di kesampingkan, dengan berbicara terus-menerus saling tarik ulur yang jelas seperti ini ya untuk saudara-saudara kita juga sebagai masyarakat pedagang,” jelasnya.
Sementara itu, Taufik, salah seorang perwakilan manajemen PT Selindo mengatakan, kesiapan PT selindo untuk menyediakan tempat relokasi untuk mendukung program pemerintah dalam penertiban PKL tersebut, sudah hampir siap secara keseluruhannya.
“Kami (PT Selindo) sudah siap mengakomodir berdasarkan jenis para PKL, karena kan di Pasar Cikampek 3 ini ada beberapa jenis pedagang dari mulai pedagang sayuran, pedagang hewan dan lain sebagainya,” ucapnya.
Pihaknya juga masih menunggu data yang valid dari forum dan paguyuban Pasar Cikampek yang akan menempati Pasar Cikampek 3 yang menjadi lokasi di relokasinya para PKL.
“Kami sudah menyiapkan154 kios dan lapak, tetapi kami memberikan kebijakan yang penting penuh dulu. Dan area parkir silahkan diisi serta di olah sedemikian rupa oleh peaganag asalkan bersih, dan kami nanti akan lakukan komitmen dengan para pedagang,” tandasnya.(reg)