Presiden Jokowi Gandeng PGI Merawat Kebhinekaan NKRI

  • Whatsapp
Sambangi Istana, PGI dan KWI Apresiasi Kepemimpinan Jokowi
Sambangi Istana, PGI dan KWI Apresiasi Kepemimpinan Jokowi

Jakart, SpritNews-Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Persekutuan Gereja Indonesia (PGI)? di Istana Merdeka, Jakarta.
Pada pertemuan tersebut, Jokowi mengajak PGI bersama pemerintah membantu merawat kebhinekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Ketua Umum PGI Pendeta Henriette Hutabarat? mengungkapkan, bahwa apa yang disampaikan Jokowi ingin PGI turut serta dalam menebar kedamaian, serta membangun semangat Pancasila.
“Jadi, bagaimana kita bersama-sama membangun NKRI ini. Dan bagaimana kita bersama-sama menebar budaya damai, membangun semangat Pancasila terutama ini kita sedang menyambut ulang tahun negara ke-72,” katanya di Kompleks Istana Kepresidenan, Senin (31/7/2017).
Henriette mengingatkan, agar seluruh elemen bangsa harus kembali kepada semangat kebangsaan yang ingin melakukan pembangunan bersama-sama dengan pemerintah.
“Jadi, ini sesuatu hal yang mengingatkan kita kembali betapa penting semangat kebangsaan ini kita bangun bersama,” ujarnya.
Sementara itu, Sekum PGI Gomar Gultom mengapresiasi kinerja pemerintahan Jokowi bersama wakilnya Jusuf Kalla (JK).
Penghargaan itu diberikan setelah pemerintah dinilai mampu merawat kemajemukan dan memajukan nilai-nilai kebangsaan Indonesia.
“?Presiden juga banyak sekali menjelaskan tentang pembangunan di Papua ketika bangan pembangunan sekarang tentang HAM (Hak Asasi Manusia) di Papua,” jelasnya.
PGI berpesan kepada Presiden, bahwa pemerintah telah berjalan on the track dengan langkah yang benar dalam menjalankan roda pemerintahan.
PGI juga menyampaikan, agar pemerintah banyak melakukan klarifikasi terhadap berita-berita hoax yang terjadi di media sosial (medsos).
“PGI juga menyampaikan pesan agar apa yang sudah ditempuh selama ini dengan perbaikan bangsa ini diteruskan Presiden dan tidak mundur oleh tekanan-tekanan dari kelompok yang tidak menginginkan negara ini maju,” pungkasnya.(Spiritnews/Okezone)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *