Jakarta Utara, SpiritNews-Petugas gabungan dari TNI, Polri, Satpol-PP dan dinas berhubungan melakukan penjagaan di area Taman Bersih Manusiawi, dan Berwibawa (BMW), Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Penjagaan itu berkaitan dengan adanya penertiban bangunan liar di sekitar lokasi.
Kapolres Jakarta Utara Kombes, Dwiyono mengatakan, ada 1.509 anggota gabungan yang dikerahkan untuk pengamanan dalam penertiban bangunan liar taman BMW ini.
“Kami mengerahkan 1.509 anggota gabungan dari, Polisi, TNI, Satpol-PP dan Dishub melakukan penertiban ini, untuk mencegah terjadinya perlawanan,” ujar Dwiyono di Taman BMW, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (1/8/2017).
Dwiyono menjelaskan, warga yang menempati bangunan liar tidak melakukan perlawanan dan banyak yang sudah membawa barang-barangnya serta meninggalkan tempat tersebut.
“Saya lihat saat ini tidak ada perlawanan dari warga yang menempati bangunan liar ini,” tuturnya.(SpiritNews/Okezone)