Opster TNI Aceh Utara Seratus Persen Rampung

  • Whatsapp

Kabupaten Aceh Utara, SpiritNews-Kegiatan Operasi Teritorial Tentara Nasional Indonesia (Opster TNI) Tahun 2017, yang di buka oleh Panglima Kodam (Pangdam) Iskandar Muda Mayjen TNI Moch. Fachrudin pada Kamis 29 Juni lalu, di Lapangan  bola kaki Desa Keude Simpang Empat, Kecamatan Simpang Keuramat, Kabupaten Aceh Utara, Wilayah Korem 011/Lilawangsa, Provinsi Aceh, saat ini sudah rampung mencapai seratus persen.

Hal tersebut disampaikan Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono melalui Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 011/Lilawangsa Mayor Inf Abdul Rajab, selaku Dansub Satgas III Operasi Teritorial (Opster) TNI, saat meninjau lokasi sasaran fisik Opster TNI, Rabu (6/9/2017).

Sasaran fisik diantaranya, pekerjaan pembukaan jalan sepanjang 3 (Tiga) Kilometer dengan lebar Delapan Meter, pembuatan irigasi saluran air, pengecetan Meunasah dan kegiatan lainnya, hasil pekerjaannya sudah rampung mencapai seratus persen, di Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara.

“Selesainya kegiatan Opster TNI tersebut, kesemuanya tidak terlepas dari usaha dan kerja keras serta gotong-royong antara TNI bersama masyarakat dalam mendukung kesejahteraan masyarakat,” katanya.

Selain itu, Danrem menambahkan bahwa pelaksanaan kegiatan  Opster TNI di dua kecamatan tersebut telah selesai dikerjakan seratus persen dan tepat sasaran, dengan harapan Ospter dapat membawa perubahan positif terhadap kehidupan sosial masyarakat di Kabupaten Aceh Utara Wilayah Korem 011/Lilawangsa khususnya, dan Provinsi Aceh pada umumnya.

“Kebersamaan TNI dengan rakyat pada hakikatnya tidak akan dapat dipisahkan oleh siapapun, karena pada dasarnya TNI berasal dari rakyat, berjuang untuk rakyat, dan pada suatu saat akan kembali menjadi rakyat, sehingga kemanunggalan TNI-Rakyat dan Kebhinneka Tunggal Ikaan tetap lestari dan terjaga,”pungkas Kapenrem.(mah)

Pos terkait