Kabupaten Bandung Barat, SpiritNews-Forum Relawan Kemanusiaan Kabupaten Bandung Barat memiliki cara pandang tersendiri dalam pengusungan Maman S Sunjaya pada bursa pencalonan pada pemilihan kepala daerah (Pemilukada) Kabupaten Bandung Barat 2018 mendatang.
Forum yang merupakan gabungan dari berbagai elemen masyarakat, seperti Forum Relawan Kemanusiaan (PRKI), Forum Masyarakat Permata Cimahi, Forum Komunikasi (Forkum), Viking Cililin, Barbar, Relawan Batman dan sejumlah elemen masyarakat lainnya menginginkan tidak beridiom “Lanjutkan”.
“Kita akan mengumpulkan dukungan untuk Kang Maman Sunjaya dengan tidak membawa idiom Lanjutkan,” kata Dona Hermawan, kepada SpiritNews, Rabu (13/9/2017) di Ngamprah.
Dikatakan, jumlah dukungan tersebut akan dirilis secepatnya. Pihaknya akan bekerja keras untuk menambah dukungan tersebut, yang sebelumnya dimulai sejak awal tahun 2017.
“Dukungan ini sebagai bentuk kanyaah kami tanpa perintah dari siapapun,” ucapnya.
Bahkan untuk mendorong Maman dalam Pemilukada, pihaknya telah berkoordinasi dengan pemerintah di luar Kabupaten Bandung Barat.
Diharapkan pemimpin Kabupaten Bandung Barat ke depan harus bersinergi dengan pemerintah se Bandung Raya dalam rangka menjaga keselarasan alam, budaya dan aspek sosial lainya.
“Saya kira dengan modal komunikasi itu kami berpendapat Sekda Kabupaten Bandung Barat, Maman S Sunjaya layak mendapatkan kesempatan untuk menggapai mimpi, tanpa idiom Lanjutkan,” bebernya.(gus)