Kabupaten Aceh Utara, SpiritNews-Guru SMP se-UPTD-PK Cot Girek Kabupaten Aceh Utara mengikuti bimbingan teknis (bimtek) prosedur pelaksanaan Penilaian Kinerja Guru (PKG), di aula SMPN 2 Cot Girek, Sabtu (23/09/2017).
Dengan narasumber dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Utara, Zainal, dan Azman Tujuannya, untuk meningkatan kompetensi guru terhadap penilaian kinerja individu.
Adapun materi yang disampaikan adalah 14 kompetensi guru, hasil dari kompetensi guru dimasukkan ke SKP (sasaran kerja pegawai/guru). Selanjutnya kegiatan mampu menilai kerja guru dan sasaran kerja pegawai/guru.
“Pelatihan ini untuk meningkatkan kompetensi guru agar mampu membuat Penilaian Kinerja Guru dan Pegawai di sekolahnya masing-masing dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan,” kata Zainal kepada SpiritNews.
Kepala SMPN 2 Cot Girek, M.Amin,S.Pd,M.A, mengatakan, kegiatan pelatihan ini dilaksanakan untuk menyikapi dan menindaklanjuti hal-hal yang berkaitan dengan kemajuan para tenaga pendidik, supaya semakin profesional.
“Harapan kita kedepan, semoga dengan diadakan kegiatan PKG ini dapat bermanfaat bagi guru dalam memberikan penilaian secara objektif di sekolahnya masing-masing,” katanya.
Sosialisasi Bahaya Narkoba.
Sehari sebelumnya, ratusan siswa sekolah tersebut mengikuti kegiatan sosialisasi bahaya narkoba. Dalam mendapatkan sosialisasi dampak dan bahaya penyalahgunaan narkoba bagi pelaja, para siswa berkesempatan untuk menerima penjelasan secara langsung mengenai bahaya narkoba yang disampaikan oleh Kapolsek Cot Girek Ipada Y Riadi sangat berguna siswa untuk mendapatkan penjelasan yang sangat komprehensif.
Seluruh peserta sosialisasi tampak sangat antusias dalam mengikuti pemaparan-pemaparan yang disampaikan secara mendetil oleh narasumber. Dengan sosialisasi tersebut, diharapkan para siswa dapat memahami konsekuensi yang ada terkait dengan bahaya narkoba.
Kepala SMP Negeri 2 Cot Girek, M.Amin,S.Pd.I,M.A menyampaikan pihaknya menilai kegiatan sosialisasi tersebut sangat bermanfaat bagi para siswa agar mendapatkan wawasan seputar bahaya narkoba.
“Terutama, sebagai bentuk kewaspadaan dan antisipasi dari lingkungan pergaulan yang semakin bebas dan dapat membawa pengaruh negatif,” tegasnya.(mah)