Kota Depok, SpiritNews-Ribuan kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menghadiri acara konsolidasi internal PKS di Depok, Jawa Barat. Dalam kesempatan itu, PKS menghadirkan calon wakil gubernur Jawa Barat 2018, Ahmad Syaikhu.
Di hadapan lebih dari 2.000 kader, wakil Wali Kota Bekasi itu menyampaikan PKS dan Gerindra akan solid mengusung dirinya dan Dedi Mizwar. Sebelum bertemu kader di Depok, Syaikhu juga sempat menggelar subuh keliling.
Melihat antusias kader di Depok yang sangat tinggi, dirinya pun mengapresiasi. “Dari 18 daerah kota dan kabupaten yang saya kunjungi, Depok yang paling gegap gempita. Ini menunjukkan semangat kader dan optimalisasi mesin partai telah siap menghadapi pemenangan Pilgub Jabar,” kata Syaikhu, Minggu (22/10/2017).
Dia pun berpesan agar kader PKS tetap istiqomah dan senantiasa bersandar pada Alquran dan hadits. Syaikhu meminta kader PKS untuk bersedia ikhlas mendukungnya menjadi cawagub Jabar 2018.
Apalagi, kata dia, Jawa barat sudah dua periode dipimpin oleh kepala daerah yang berasal dari kader PKS. Kader PKS harus dapat menampilkan kadernya sendiri dalam berbagai pemenangan Pilkada.
“Tidaklah itu kemenangan selain dari sisi Allah SWT,” ucapnya.
Syaikhu akan terus berkeliling ke kota kabupaten lain di Jawa Barat untuk memperkenalkan dirinya. Setelah dari Depok, kota kabupaten yang akan dikunjungi adalah Bekasi, Karawang, Purwakarta, Subang, Indramayu dan Majalengka.
“Saya akan berkeliling se-Jabar. Itu akan saya jalankan dan Insya Allah ke 18 kota kabupaten. Yang belum diselesaikan sembilan lagi dan akan dituntaskan,” katanya.(SpiritNews)