Kabupaten Karawang, SpiritNews-Dalam rangka konsolidasi dan koordinasi pelaksanaan tahapan pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018 mendatang, Kapolres Karawang, AKBP Ade Ary Syam Indradi roadshow ke sejumlah partai politik, KPU dan Panwas.
Senin (23/10/2017), siang, Kapolres Karawang AKBP Ade Ary Syam Indradi bersilaturahmi ke KPU Kabupaten Karawang dan diterima langsung oleh Ketua KPU Karawang, Risza Affiat didampingi Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris KPU, Gerry S Samrodi.
Dalam perbincangan santai di ruang kerja Ketua KPU, Kapolres Karawang, AKBP Ade Ary Syam Indradi, mengatakan, akan membantu KPU Karawang untuk mengamankan pelaksanaan tahapan Pilgub Jawa Barat.
“Kita dari aparat keamanan akan mensupport dan membantu KPU dari sisi keamanan,” kata Ade.
Pada kesempatan itu, Ade juga membagikan kartu nama yang dilengkapi dengan nomor handphone (HP)-nya dan stiker himbauan kepada masyarakat.
“Saya siap ditelpon 24 jam. Silahkan komunikasi bisa melalui petugas di lapangan, para kasat di Polres dan langsung ke sayapun tidak masalah,” katanya.
Sedangkan Ketua KPU Kabupaten Karawang, Risza Affiat melaporkan, bahwa saat ini KPU Kabupaten Karawang sedang melakukan perekrutan anggota Panitia Pemilih Kecamatan (PPK) untuk tingkat kecamatan dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk tingkat desa/kelurahan.
“Kami sudah melaksanakan berbagai tahapan pilgub. Diantaranya perekrutan anggota PPK dan PPS. Selain itu, kami juga sedang melaksanakan tahapan pemilihan umum (Pemilu) 2019 mendatang,” kata Risza.
Untuk Pemilu 2019 mendatang, kata Risza, KPU Karawang melakukan verifikasi partai politik (parpol) dan sosialisasi kepada masyarakat.
Sebelumnya, Kapolres Karawang, AKBP Ade Ary Syam Indradi juga bersilaturahmi dengan pengurus DPD Partai Golkar Karawang yang dikomandoi, Sri Rahayu Agustina, di Rumah Makan Bakso Lili Jalan Niaga, Kecamatan Karawang Barat.
Keduanya nampak akrab berbincang. Apalagi diskusi seputar pembangunan Karawang untuk kepentingan masyarakat.
Terlebih Kapolres menanyakan seputar Pilkada 2018 mendatang, yang menurutnya harus sukses dan aman sampai terpilihnya pimpinan yang diharapkan masyarakat.
Setelah diskusi begitu banyak Kapolres membagikan stiker waspada curanmor di Karawang sebagai imbauan kantibmas. Dilanjutkan meninjau lalu lintas di wilayah kota Karawang.
Sri Rahayu Agustina, Ketua Golkar Karawang mengapresiasi atas silaturahmi tersebut. “Jempol buat Kapolres Karawang,” kata Sri.
Usai bersilaturahmi dengan pengurus DPD Partai Golkar Karawang dan KPU, Kapolres Karawang, AKBP Ade Ary Syam Indradi juga mengunjungi kantor Panwas Karawang.(sir)