Kabupaten Karawang, SpiritNews-Bank Jabar Banten (Bjb) Cabang Karawang memfasilitasi kegiatan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) agar berkembang lebih tinggi. Untuk naik kelas, para pelaku UMKM diajak meningkatkan pengetahuan dan keterampilan usaha secara kreatif. Salah satunya dengan memberikan edukasi perbankan kepada ratusan pelaku UMKM, yang pelaksanaan dilakukan di empat kelurahan dan empat desa di Kecamatan Karawang Timur.
Beri Peluang Naik Kelas, Bjb Karawang Latih UMKM
Salah satunya dengan memberikan edukasi perbankan kepada ratusan pelaku UMKM, yang pelaksanaan dilakukan di empat kelurahan dan empat desa di Kecamatan Karawang Timur.
“Edukasi ini memberikan pemahaman tentang peran jasa perbankan dalam mengembangkan sektor usaha sehingga dapat tumbuh, serta mengurangi Bank Emok di Karawang,” ujar Sucilia, staf Sentra UMKM Bank Bjb Karawang, usai mengedukasi pelaku UMKM di aula Kelurahan Karawang Wetan, Rabu (25/10/2017).
Adapun sebagai upaya menjawab tantangan tersebut, Bank bjb Karawang menawarkan berbagai program yakni Kredit Cinta Rakyat (KCR) untuk pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan bunga kredit 8,3 persen di bawah bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar 9 persen dan Kredit Mikro Utama (KMU). Terlebih, sektor UMKM memiliki peran yang strategis dalam perekonomian nasional.
“Bank Bjb banyak memiliki produk yang dapat dimanfaatkan pelaku UMKM dengan menawarkan bunga yang sangat rendah yakni 8 persen. Sehingga jadi alternatif dalam membangun usaha dan mengembangkan bisnis mereka, serta kita juga ingin meningkatkan kesadaran melengkapi administrasi di Bjb itu sangat mudah,” kata dia.
Dia menambahkan, tidak hanya dari pembiayaan, Bjb Cabang Karawang juga memberikan bantuan pemasaran, pembinaan, dan pelatihan bagi pelaku usaha di sektor UMKM, agar semakin tangguh dalam menghadapi persaingan usaha di seluruh Karawang.
“Edukasi ini tidak hanya sampai disini, kita juga akan berlanjut dengan melakukan pembinaan dan pengawasan selama satu bulan sekali, dan kita juga akan melakukan kompetisi debitur teladan, seperti sebelumnya dengan Juara 1 dari Karawang di Nasional Kategori Debitur Teladan,” paparnya.
Sementara itu, Lurah Karawang Wetan, Dedi Supardi, menyambut baik program Bjb Karawang di wilayahnya. Pasalnya, ada ratusan UKM di Karawang Wetan saat ini berkolaborasi dengan Bank Emok untuk pendanaan. Sehingga dengan hadirnya Bjb Karawang dapat mengembangkan bisnis masyarakat dengan bunga rendah serta persyaratan yang lebih mudah.
“Program ini sangat bagus dengan bunga yang sangat rendah, sehingga dapat membantu dan meningkatkan ekonomi kerakyatan dan usaha di Kelurahan Karawang Wetan, serta daerah lain nantinya tanpa harus ke Bank Emok untuk meminjam,” pungkasnya.(ybs)