KPUD Purwakarta Sosialisasikan Pemilu 2018 Melalui Gerakan Jalan Santai

  • Whatsapp
Foto bersama Para Duta Pemilu
Foto bersama Para Duta Pemilu
Foto bersama Para Duta Pemilu
Foto bersama Para Duta Pemilu

Kabupaten Purwakarta,SpiritNews-Acara serentak di seluruh Indonesia,dalam rangka menyambut Pemilu serentak di tahun 2018 yang akan mendatang Ribuan peserta Jalan santai dari Partai Politik beserta masyarakat tumpah ruah mengikuiti kegiatan yang diadakan oleh KPUD Purwakarta, Sabtu (29/10/2017).

Seperti yang terpantau SpiritNews di lapangan Kegiatan tersebut dihadiri Muspida Wakil Bupati Purwakarta, Dadan Koswara, Sekertaris daerah Purwakarta, Fadil Karsoma Kapolres Purwakarta,  AKBP Dedy Tabrani, S.I.K., M.Si., Ketua DPRD Kabupaten Purwakarta, Ketua KPUD Purwakarta, Deni Ahmad Haidar  beberapa para calon Bupati dan Wakil Bupati sejumlah Ketua Partai Politik yang sudah lolos dan di terima oleh KPUD Purwakarta.

Bacaan Lainnya

Ada 4 Partai Pendatang baru,yang ikut memeriahkan acara tersebut terdiri dari Partai Berkarya,Partai Garuda, Partai Perindo dan Partai PSI semua adalah Partai Baru yang sudah di terima KPUD Purwakarta.

Para Peserta yang dilepas oleh Ketua KPUD dan Kapolres Purwakarta, AKBP Dedy Tabrani, S.I.K., M.Si.,di mulai dari kampus UPI Purwakarta dan berakhir sampai lapangan Sahate.

Ketua KPUD Purwakarta, Deni Ahmad Haidar mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang di agendakan dari KPU Pusat dan dilaksanakan KPU di seluruh Indonesia.

“Kegiatan ini untuk mengingatkan kepada Partai Politik agar mendukung Pemilu serentak 2018 Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati serentak,”katanya kepada SpiritNews (29/10/2017) saat di temui dalam kegiatan jalan santai

Kegiatan Jalan Santai ini juga KPUD Purwakarta menyediakan hiburan buat masyarakat berupa panggung hiburan musik, dan memberikan hadiah berupa Sepeda, TV,Kulkas dan hadiah hiburan lainnya. (reg)

Pos terkait