Kota Bekasi, SpiritNews-Belum lama ini Walikota Bekasi, Dr.Rahmat Effendi telah meresmikan RS.Siloam Bekasi Timur. Dalam peresmian tersebut, Walikota Bekasi berpesan kepada pihak Siloam Group yang telah beroprasi di wilayah Kota Bekasi untuk membantu melayani warganya yang menggunakan Kartu Sehat (KS) berbasis Nomer Induk Kependudukan (NIK).
“Atas nama Pemerintah daerah dan pribadi, tidak muluk – muluk meminta kepada jajaran petinggi RS. Siloam Bekasi, menitipkan warga saya. Kalau berobat ke RS ini menggunakan Kartu Sehat tolong diterima dan dilayani dengan baik, saya sudah seneng dengernya,” ungkap Rahmat Effendi, Pria yang akrab disapa Bang Pepen kepada SpiritNews, Selasa (24/10/2017) yang lalu.
Pepen memaparkan, untuk tahun 2018 mendatang dia akan menambahkan anggaran untuk KS dari APBD.
“Intinya, supaya masyarakat Kota Bekasi mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis. Anggaran bertiliunan juga tidak masalah, kalau masyarakatnya bisa terlayani kesehatan dengan baik dan bisa sejahtera tidak terbebani dengan biaya lagi,” jelasnya.
Terpantau SpiritNews, Selasa (31/10/2017) saat berada di RS Siloam Bekasi, dari pintu masuk ada dua ruang pendaftaran khusus melayani asuransi dan pembayaran secara tunai. Sementara disampingnya, ada tempat pendaftaran khusus melayani yang menggunakan KS berbasis NIK program Pemerintah Kota Bekasi.
“Kami sengaja membuat dua tempat pendaftaran terpisah khusus yang menggunakan Kartu Sehat,dan yang menggunakan asuransi, pembayaran tunai, serta BPJS. Pada intinya, kami ingin lebih tertib administrasi supaya masyarakat Kota Bekasi berobat dapat terlayani dengan baik dari pihak kami,” kata Manager Marketing RS Siloam Bekasi, Yusa saat ditemui di lokasi.
Dalam pemaparan Walikota Bekasi beberapa waktu lalu, bahwa RS Siloam berkomitmen akan melayani masyarakat Kota Bekasi yang menggunakan KS berbasis NIK.(sam)