Pasca Pembukaan Laybay, Angkot Masih Ngetem di Depan Stasiun

  • Whatsapp
Para sopir angkot nekat ngetem di luar laybay yang telah disediaka
Para sopir angkot nekat ngetem di luar laybay yang telah disediaka

Kota Bekasi, SpiritNews-Meski Dinas Perhubungan Kota Bekasi sudah membuka Laybay sepanjang 300 meter di stasiun Kota Bekasi, namun tetap saja para sopir angkot nekat ngetem di luar laybay yang telah disediakan.
Dari pantauan SpiritNews, beberapa angkot dari berbagai jurusan yang melintasi stasiun Kota Bekasi hanya menggunakan laybay untuk menurunkan penumpang, sedangkan untuk mengambil atau menunggu penumpang tetap saja dilakukan para sopir didepan stasiun atau diluar laybay.
Salah satu pengguna jalan, Ferry (35) mengatakan, meskipun dinas-dinas terkait membuat kebijakan-kebijakan yang tetap. Tetap tidak akan berjalan tanpa ada penindakan tegas.
“Percuma dibuka Laybay kalau tidak disertai penindakan tegas dari kepolisian maupun dari Dishub,” pungkasnya kepada SpiritNews, Rabu (02/11/2017).
Sementara itu, pada pembukaannya pada Selasa (01/11/2017), Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Yayan Yuliana mengatakan bahwa untuk mensterilkan jalan juanda pihaknya sudah mengerahkan anggota sebanyak 50 orang.
“Bekerjasama dengan kepolisian dan satpol PP totalnya ada 50 anggota yang bersiaga disepanjang jalan juanda ini, ditugaskan khusus untuk mensterilkan,” ucap yayan Selasa, (01/11/2017) kemarin.(bon)

 

Pos terkait