Wakil Bupati dan Kapolres Aceh Utara Bantu Korban Puting Beliung

  • Whatsapp
Wakil Bupati dan Kapolres Aceh Utara menyerahkan bantuan kepada korban puting beliung
Wakil Bupati dan Kapolres Aceh Utara menyerahkan bantuan kepada korban puting beliung

Kabupaten Aceh Utara, SpiritNews-Wakil Bupati Aceh Utara , Fauzi Yusuf meninjau lokasi musibah bencana alam puting beliung yang merubuhkan rumah warga di Desa Matang Sijuek Timu, Kecamatan Baktiya Barat, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh, Selasa (28/11/2017) sore.

Peninjauan tersebut sekaligus penyerahan bantuan kepada korban angin puting beliung. Wakil Bupati didampingi Kapolres Aceh Utara AKBP Untung Sangaji, juga tampak hadir Kabag Sumda Aceh Utara Kompol Gunadi SE, Muspika Baktiya Barat, Tim Rescue, Personil Polres Aceh Utara, Forum Geusyik Baktiya Barat.

Wakil Bupati memberikan bantuan kepada pemilik rumah berupa sembako, atribut sekolah dan material bangunan.

Wakil Bupati Fauzi Yusuf mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap warga yang sedang tertimpa bencana, untuk dimanfaatkan sebaik mungkin sekaligus dapat mengambil hikmah dari persitiwa ini.

“Ada bantuan yang kami serahkan, semoga bisa mengurangi beban korban dan bermanfaat,” kata Fauzi.

Ia berpesan kepada masyarakat Aceh Utara untuk tetap siaga terhadap yang namanya bencana, karena kedatangannya susah untuk diprediksi.

“Tetap waspada terhadap bencana, kita harap masyarakat bisa mengetahui cara menghindari sebagian bencana, seperti tanah longsor jangan bangunan rumah ditepi sungai dan lain-lain,” ungkapnya.

Untuk diketahui belasan rumah di Desa Matang Sijuek Timu, Kecamatan Baktiya Barat yang terkena musibah angin puting beliung yang terjadi Sabtu (25/11/2017)  dan dalam agendanya Wakil Bupati Aceh Utara mengunjungi tempat tersebut.

Kapolres Aceh Utara, AKBP Untung Sangaji memberikan bantuan berupa mie instan, dan susu kotak. Dia mengatakan untuk meringankan beban korban yang tertimpa musibah angin puting beliung akan membantu material pembangunan rumah yang rusak total akan segera didatangkan secepatnya.

“Kepada personel Polsek Baktiya Barat serta personel Polres Aceh Utara dan personil TNI untuk membantu membersihkan areal lokasi yang akan dibangun pondasi rumah,” kata Untung.(mah)

Pos terkait