Kabar Duka, Yon Koeswoyo Vokalis ‘Koes Ploes’ Tutup Usia

  • Whatsapp
Vokalis grup musik Koes Plus, Yon Koeswoyo
Vokalis grup musik Koes Plus, Yon Koeswoyo

Jakarta, SpiritNews-Kabar duka kembali datang dari industri musik dalam negeri. Anggota band legendaris Koes Ploes, Yon Koeswoyo menghembuskan napas terakhir pada Jumat (5/1/2018) sekitar pukul 05.50 Wib.
Almarhum Yon Koeswoyo berpulang di usia 77 tahun.
Kabar tersebut diunggah pengamat musik Bens Leo melalui akun twitternya.
“Inalillahi wainalillahi rojiun. Telah wafat dgn tenang Adik, Kakak, Ayah, Eyang tercinta Yon Koeswoyo ( Koes Bersaudara / Koes Plus ), pagi ini Jumat 5 Jan 2018,” demikian unggahan Bens yang dikutip wartawan.
Nantinya jenazah akan disemayamkan di rumah duka Jalan Salak Pamulang.
“Berdoa semoga dilapangkan jalannya pulang ke Rumah Tuhan di Surga, dan bagi keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan untuk mengiklaskan kepulangannya Mas Yon ke Surga Tuhan. ( berita duka dari Mas Nomo Koeswoyo, Magelang).”
Bersama band legend ‘Koes Ploes’, Yon menapaki industri musik Tanah Air. The Beatles dan The Everly Brothers menjadi kiblat band yang beranggotakan Jon Koeswoyo pada bass, Tonny Koeswoyo di gitar, Nomo Koeswoyo pada drum, Yok Koeswoyo di vokal dan Yon Koeswoyo sendiri rhythm sekaligus vokal.
Di tahun 1981 Yon sempat merilis solo album bertajuk ‘Lantaran’. Dalam album tersebut Yon menulis sendiri dua lagu yakni ‘Kota Sunyi’ dan ‘Kesan’. Album tersebut menceritakan kritik sosial dengan bahasa yang mudah dicerna.
(SpiritNews)

Pos terkait