Kota Bekasi, SpiritNews-Tidak seperti di wilayah-wilayah lainnya di Indonesia, dimana bakal Pasangan Calon (Paslon) Gubernur Wakil Gunernur, Walikota Wakil Walikota, Bupati dan Wakil Bupati yang mengikuti Pilkada serentak 2018 sudah mulai melakukan pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) masing-masing.
Berdasarkan pantauan SpiritNews, hingga menjelang siang ini, Selasa (9/1/2018) suasana di Kantor KPU Kota Bekasi di Jalan Ir H Juanda, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat terlihat masih sepi.
Bahkan sejumlah kalangan wartawan juga terlihat belum ada yang standby untuk mewanti-wanti bilamana ada Paslon yang melakukan pendaftaran ke KPU Kota Bekasi ini.
Dari informasi yang dihimpun, hingga menjelang siang ini belum ada kabar akan adanya Paslon yang akan melakukan pendaftaran hari ini, yang dikabarkan akan berjumlah tiga pasangan calon, salah satunya adalah petahana, Walikota Bekasi, Rahmat Effendy yang diusung Partai Golkar dan koalisinya.(bon)