Perdalam Ilmu Teknologi Audio Visual, SMK 3 Karawang Kerjasama dengan PT Sharp Elektronic Indonesia

  • Whatsapp
Penandatanganan kerjasama antara PT Sharp Elektronic Indonesia dengan SMK 3 Karawang
Penandatanganan kerjasama antara PT Sharp Elektronic Indonesia dengan SMK 3 Karawang

Kabupaten Karawang, SpiritNews-PT Sharp Electronics Indonesia menandatangani perjanjian kerjasama dengan SMKN 3 Karawang, untuk penyelarasan keahlian teknik Audio Visual, Rabu (14/2/2018), di Aula SMKN 3 Karawang.

Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana, mengatakan, program kerjasama ini merupakan wujud nyata dukungan PT Sharp Electronics sebagai pelaku industri pada dunia pendidikan.

“Tujuannya untuk mempercepat pembangunan nasional melalui transfer ilmu pengetahuan yang dapat mengoptimalkan sumber daya manusia (SDM) sebagai aset penting dari pembangunan,” kata Cellica saat memberikan sambutan.

Bupati mengucapkan banyak terima kasih pada PT Sharp Electronics Indonesia, yang begitu terbuka dalam memberikan kesempatan bagi SMKN 3 Karawang untuk memperdalam ilmu teknologi Audio Visual.

“SMK merupakan partner strategis bagi industri, dimana SMK mencetak SDM yang siap terjun ke industri,” katanya.

Dikatakan, kurikulum yang diterapkan mengacu pada 70% praktek dan 30% teori. Untuk itu kerjasama dengan industri memberikan manfaat yang sangat besar bagi SMK.

Agar murid dan siswa dapat terjun langsung dalam praktek kerja industri. Selain memberikan kesempatan praktek dan belajar bagi SMK, PT Sharp Electronics Indonesia juga mendorong SMK untuk menjadi teknisi resmi PT Sharp Electronics Indonesia.

“Saya berharap, melalui kerjasama ini PT Sharp Electronics Indonesia dan SMKN 3 Karawang dapat saling bersinergi dan memberikan kontribusi pada kemajuan teknologi khususnya industri di Indonesia,” ungkapnya.(moy)

Pos terkait