Nazaruddin Akan Beberkan Keterlibatan Fahri Hamzah dalam Kasus Dugaan Korupsi ke KPK

  • Whatsapp
M-Nazarudin
M-Nazarudin

Jakarta, SpiritNews-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mempersilahkan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Nazaruddin untuk melaporkan informasi soal tudingannya terhadap Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fahri Hamzah. Apabila bukti telah disampaikannya, maka KPK akan menelaahnya terlebih dulu.

“Silahkan disampaikan saja kepada KPK, karena prinsipnya kan setiap orang bisa melaporkan dan menyampaikan informasi kepada KPK jika ada bukti pendukung,” kata Kepala Biro Humas KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Jakarta, Senin (19/2/2018).

Bacaan Lainnya

Febri mengatakan, laporan yang disampaikan Nazaruddin akan diperlakukan sama dengan laporan lain yang disampaikan oleh masyarakat. Prinsipnya, kata dia, setiap orang bisa melaporkan dan menyampaikan informasi kepada KPK jika ada bukti pendukung.

“Ketika informasi itu diterima oleh KPK maka tentu KPK akan lakukan telaah terlebih dahulu,” ucap Febri.

Sebelumnya, Nazaruddin menyatakan bahwa ia akan segera melaporkan dugaan korupsi yang dilakukan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. Nazaruddin meminta KPK menindaklanjuti laporannya itu.

“Saya akan segera menyerahkan berkas ke KPK tentang korupsi yang dilakukan Fahri Hamzah,” ujar Nazaruddin seusai bersaksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (19/2/2018).

Menurut Nazaruddin, kasus korupsi tersebut dilakukan Fahri saat masih menjabat sebagai wakil ketua Komisi III DPR. Nazaruddin memastikan berkas-berkas dan bukti yang ia miliki menjelaskan secara detail jumlah dan waktu pemberian uang kepada Fahri.

Dia menilai, penyerahan uang untuk Fahri dilakukan beberapa kali. Namun, Nazaruddin enggan mengungkap perihal kasus yang melibatkan Fahri.

“Insya Allah bukti yang akan saya serahkan ini cukup untuk membuat Fahri jadi tersangka,” kata Nazaruddin.

Saat dikonfirmasi, Fahri Hamzah enggan menanggapi tudingan Nazaruddin. Bahkan, Fahri menuduh ada agenda tersendiri yang dibawa Nazaruddin.

“Nazaruddin jangan dijawab, tapi diserang saja, sebab dia bawa pesan orang lain. Kalau saya ada kasus, kenapa 2018? Saya akan bongkar terus persekongkolan mereka,” ucap Fahri.(SpiritNews)

 

Sumber:Kompas.com

 

 

 

Pos terkait