Abu Bakar Ditahan, PDIP yakin Kasus Ini Tak Berpengaruh Terhadap Hasil Pilbup Bandung Barat

  • Whatsapp
KPK Tahan Bupati Bandung Barat
KPK Tahan Bupati Bandung Barat

Kabupaten Bandung Barat, SpiritNews-PDIP menegaskan tetap akan mendukung Elin Suharliah dalam Pemilihan Bupati Bandung Barat (KBB) meski sang suami, Abu Bakar ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Hal itu disampaikan Sekretaris DPD PDIP Jabar, Abdy Yuhana saat ditemui di kantor DPD PDIP Jawa Barat, Jalan Pelajar Pejuang, Jumat (13/4/2018).

Bacaan Lainnya

“Sikap politik kami di Pilkada KBB, PDIP tetap mendukung dan partai pengusung pasangan Elin-Maman,” katanya.

Untuk diketahui, Abu Bakar yang saat ini menjabat sebagai Bupati diduga menerima suap sebesar Rp 435 juta untuk keperluan kampanye kampanye istrinya, Elin Suharliah.

Saat ini, Abu Bakar yang dipecat dari keanggotaan PDIP usai ditahan oleh KPK. Lebih lanjut, Abdy menilai, kasus dugaan Korupsi yang terjadi Kabupaten Bandung Barat merupakan aktivitas pribadi dan tidak ada sangkutpautnya dengan partai maupun pasangan calon yang diusung.

“Tidak akan berpengaruh. Kami instruksikan ke seluruh jajaran partai di Kabupaten Bandung Barat untuk mendukung Elin-Maman,” ujarnya.

Abdy pun menegaskan, bahwa kasus dugaan korupsi yang menimpa mantan kadernya itu tidak akan berpengaruh pada raihan suara di Pilgub Jabar.

“Tidak ada hubungannya dengan Pilgub. Kami tidak khawatir. Masyarakat sekarang ini sudah pintar,” ujarnya.(SpiritNews)

 

 

Pos terkait