Huni Posisi 3 di Latihan Bebas 2 MotoGP Prancis 2018, Rossi Heran

  • Whatsapp
valentino rossi
valentino rossi

Le Mans, SpiritNews-Sebuah hasil positif mampu didapat oleh pembalap veteran Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, ketika melakoni sesi latihan bebas kedua dalam lanjutan kejuaraan dunia MotoGP musim 2018 seri Prancis. Ya, Rossi berhasil meraih posisi ketiga dalam latihan bebas kedua tersebut.

Dalam latihan bebas yang berlangsung di Sirkuit Le Mans, Rossi mampu mencatatkan waktu 1 menit 32.179 detik. Rossi hanya terpaut 0.243 detik dari pembalap Tim Ducati Corse, Andrea Dovizioso, yang berada di urutan terdepan.

Apa yang didapat Rossi tersebut memang menjadi perbaikan performanya ketika tampil pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Prancis 2018. Pada latihan bebas pertama, Rossi hanya mencatatkan waktu 1 menit 32.777 detik dan hanya mampu berada di urutan keenam.

Dengan begitu membuat banyak kalangan percaya bahwa Rossi bakal tampil lebih menjanjikan pada latihan bebas ketiga, keempat, dan kualifikasi MotoGP Prancis 2018 malam nanti WIB. Namun sebuah pernyataan berbeda diutarakan oleh Rossi sendiri.

Pembalap berpaspor Italia tersebut justru mengaku heran dengan keberhasilannya meraih posisi ketiga pada sesi latihan bebas kedua MotoGP Prancis 2018. Terlebih, Rossi menyadari betul bahwa karakter Sirkuit Le Mans sangat tidak cocok dengan motor Tim Yamaha, yakni YZR M-1 2018.

(SpiritNews)

 

Pos terkait