Anggota Viking Ini Akhirnya Meninggal, Ini Pesan Wakil Bupati Karawang

  • Whatsapp
Wakil Bupati Karawang, Ahmad Zamakhsyari mengikuti proses pemakaman anggota Viking di Cikampek
Wakil Bupati Karawang, Ahmad Zamakhsyari mengikuti proses pemakaman anggota Viking di Cikampek

Kabupaten Karawang, SpiritNews-Wakil Bupati Karawang, Ahmad Zamakhsyari menghadiri pemakaman korban pengeroyokan di Cikampek.
Korban bernama Karna Gunawan merupakan anggota Viking Cikampek. Ia tewas setelah kepalanya pecah akibat ditimpa batu dari atas jembatan Cikampek oleh oknum anggota The Jack Mania.
Tanpa tau sebabnya, segerombolan anggota The Jack Mania melempar batu dari atas jembatan kepada sekelompok anggota Viking yang melintas di bawahnya.
Kelompok Viking yang berjumlah 10 motor ini diketahui akan mengikuti buka puasa bersama. Nahas, batu sebesar kepala itu jatuh tepat mengenai kepala korban.
Setelah melempar batu, oknum anggota The Jack Mania langsung melarikan diri, sedangkan kelompok anggota Viking tak sempat mengejar pelaku, karena harus menolong korban yang sudah berlumuran darah ke Rumah Sakit Siloam Purwakarta.
Korban yang juga pengurus Viking Cikampek ini meninggal dunia setelah 4 hari ditangani tim medis rumah sakit.
Korban dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sukaseuri, Desa Sarimulya, Kecamatan Kota Baru. Wakil bupati mengikuti proses sholat jenazah hingga pemakaman, diikuti ratusan anggota fanatik Viking Cikampek, Bekasi, Purwakarta dan beberapa daerah lain, Rabu (30/05/2018).
Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Karawang Ahmad Zamakhsyari menegaskan, agar anggota fanatik Viking tidak melakukan balas dendam, dan tetapi menyerahkan kasus ini kepada pihak berwajib.
“Pelaku harus segera ditangkap untuk dimintai pertanggungjawabannya,” kata Kang Jimmy, sapaan akrab Wakil Bupati Karawang.(moy)

Pos terkait