Kabupaten Purwakarta, SpiritNews-Kapolres Kabupaten Purwakarta AKBP Twedi AB memberikan penghargaan kepada 14 kepala desa, karena dinilai telah menjaga kondisi Kantibmas dalam kegiatan Tiga Pilar yang dilaksanakan di lapangan Mapolres Purwakarta, Rabu (6/6/2018) dalam persiapan Pilkada dan Pilpres.
Dalam kegiatan tersebut Kapolres Purwakarta bersama Dandim 0619 Purwakarta Letkol Inf Ari Maulana juga memberikan penghargaan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa terbaik se-Kabupaten Purwakarta.
Kepala Desa Sumurugul, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Dani Hamdan Mubarok, mengaku tidak pernah menduga bahwa dirinya akan mendapatkan penghargaan untuk kategori Kepala Desa Terbaik.
“Saya juga tidak menyangka bahwa saya mendapatkan penghargaan dari Kapolres Purwakarta bersama Bhabinkantibmas dan Babinsa lainnya,” kata Dani kepada SpiritNews.
“Kalau kami sebagai Kepala Desa bertugas untuk menjaga wilayah kami agar tetap kondusif, tidak ada gangguan Kantibmas yang signifikan yang bisa mengganggu jalannya roda pemerintahan dan masyarakat desa,” ujarnya.
Desa Sumurugul hingga saat ini, kata Dani, masih dalam keadaan yang kondusif, karena pemerintah desa setempat terus mensosialisasikan Pilkada Purwakarta dan Pilgub Jabar yang aman, hindari berita atau kabar hoax dan hindari atas paham radikalisme yang bisa merugikan masyarakat dan tetap menjaga keutuhan kehidupan bermasyarakat demi NKRI.
“Sampai sejauh ini komunikasi dengan masyarakat terus dilakukan oleh pihak Desa melalui aparat desa dari tingkat RT, RW, Linmas dan lainnya, dengan dibantu oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang ada diwilayah kami, untuk terus menciptakan keadaan wilayah kami agar tetap kondusif,” ujarnya.
Empat belas kepala desa yang menerima penghargaan itu adalah Kepala Desa Sumurugul, Kepala Desa Kutamanah, Kepala Desa Sukatani, Kepala Desa Pasawahan Kidul, Kepala Desa Cinangka, Kepala Desa Sempur, Kepala Desa Mekar Galih, Kepala Desa Citamiang, Kepala Desa Cikeris, Kepala Desa Ciparung, Kepala Desa Cilingga, Kepala Desa Cijaya, Kepala Desa Pusaka Mulya dan Lurah Sindang Kasih.(akt)