Mahasiswa STIAMI Diajak Jadi Pencipta Lapangan Kerja

  • Whatsapp
https://spiritnews.co.id/
Sandiaga Salahuddin Uno, Calon Wakil Presiden Indonesia, memberikan materi kepada para mahasiswa STIAMI di Hotel Santika Mega City Bekasi, Bekasi Selatan, Sabtu (8/9/2018).

Kota Bekasi, SpiritNews—Sandiaga Salahuddin Uno, Calon Wakil Presiden Indonesia yang maju mendampingi Prabowo Subianto dalam Pemilu Presiden (Pilpres) 2019 mendatang, mengajak mahasiswa Institut STIAMI Jakarta Kampus Kota Bekasi untuk mengubah paradigma pencari kerja menjadi pencipta lapangan kerja.

“Seusai lulus dari perguruan tinggi. Kemampuan generasi muda dalam membangun ekonomi penting sebagai bekal menjadi negara maju,” ungkap Sandi usai memberikan materi kepada para mahasiswa STIAMI di Hotel Santika Mega City Bekasi, Bekasi Selatan, Sabtu (8/9/2018).

Bacaan Lainnya

Baca Juga: HIPMI Bekasi Raya Mencari Ketum Baru yang Dapat Menunjang Dunia Kewirausahaan

Menurut Sandi, selama ini lebih banyak wirausaha yang muncul karena ketidaksengajaan. Menjadi wirausaha merupakan langkah yang tepat untuk para generasi milenial.

“Saya juga mengajak para mahasiswa Institut STIAMI untuk mengubah paradigma pencari kerja, menjadi pencipta lapangan kerja seusai lulus dari perguruan tinggi STIAMI,” jelasnya.(sam)

Pos terkait