Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Mengabdi selama lebih dari 50 tahun didunia pendidikan Islam, Sekolah Islam Al Azhar telah berpengalaman mengadakan kegiatan belajar mengajar modern yang mengedepankan akidah namun tetap mempersiapkan murid-murid dalam menghadapi tantangan global.
Sekolah Islam Al Azhar merupakan satu-satunya sekolah Islam yang memiliki target Ketercapaian Keimanan dan Ketakwaan sebagai salah satu sasaran kegiatan belajar mengajar. Sehingga disamping kurikulum nasional, Sekolah Islam Al Azhar memiliki kurikulum yang khusus dibuat untuk membentuk kepribadian anak berkualitas Islami.
Meski jaman terus berkembang, Sekolah Islam Al Azhar tetap kokoh berdiri dan tersebar diseluruh Indonesia. Kunci sukses keberhasilan Sekolah Islam Al Azhar antara lain adalah :
- Beriman dan bertakwa menjadi landasan kegiatan belajar mengajar
- Murid diajarkan agar memahami dan menghayati nilai-nilai kehidupan
- Murid dibiasakan untuk melaksanakan dan berbuat secara efektif
- Murid dibiasakan untuk bisa hidup bersama dan berguna untuk orang lain
- Kegiatan belajar yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan membangun dan menemukan jati diri
Kini hadir di Galuh Mas Karawang, Sekolah Islam Al Azhar membuka seluruh jenjang pendidikan mulai dari Kelompok Bermain hingga Sekolah Menengah Atas, yakni :
- KBI/TKI Al Azhar 36
- SDI Al Azhar 41
- SMPI Al Azhar 35
- SMAI Al Azhar 17
Meski terbilang masih baru, namun Sekolah Islam Al Azhar Galuh Mas Karawang sudah mampu mencetak prestasi mulai dari tingkat nasional hingga tingkat internasional, antara lain :
Prestasi Internasional
Bronze Award Challenge For Future Mathematician 2016
Bronze Prize 13th International Mathematician 2017
Prestasi Tingkat Daerah dan Nasional
Juara Umum Kejuaraan Nasional Sepatu Roda 2016
Juara I dan II Kejuaraan Taekwondo Tingkat Jawa Barat 2017
Beberapa Program Favorit dan Ekstrakurikuler di Sekolah Islam Al Azhar Galuh Mas Karawang diantaranya adalah :
- Tahfidz dan Tilawati
- Program Sukses Ujian Nasional dan SBMPTN
- Beasiswa Jalur Prestasi dan Reguler
- Futsal,Basket,Taekwondo dan ekskul olah raga lainnya
Sedangkan fasilitas di Sekolah Islam Al Azhar Galuh Mas Karawang antara lain :
- Fasilitas olah raga lengkap
- Digital Learning
- Absen Elektronik
- Antar Jemput
- Dokter Jaga
- Day Care
- Edu Health
- Laboratorium Bahasa dan Sains
- Fasilitas pembiayaan angsuran oleh Bank Permata Syariah, Bank Syariah Mandiri dan BNI Syariah
- Fasilitas Tabungan SmartEdu oleh BTN Syariah
Tunggu apalagi ? Segera daftarkan Putera/Puteri ke Sekolah Islam Al Azhar melalui Registrasi Online : www.alazhar-karawang.sch.id atau di nomor telepon : 0267-8458911 atau 0267-8458911 atau datang langsung ke alamat : Sekolah Islam Al Azhar Galuh Mas Karawang, Jalan Arteri Galuh Mas Raya, Desa Puseurjaya, Kecamatan Telukjambe Timur Karawang
Selektif Memilih Sekolah, Kunci Sukses Dunia Akhirat
Orangtua adalah pilar dan penanggung jawab utama pendidikan keluarga. Karena orangtua yang menentukan arah pengasuhan anak, maka pola pikir dan perilaku anak akan terbentuk dari keluarga sebagai al-Madrasah al-Uula (sekolah pertama dan utama). Sasaran pengasuhan anak didalam Islam adalah dzurriyatan thoyyibatan atau anak cucu yang berkualitas.
Kualitas yang seperti apa? Didalam Islam, kualitas yang hendaknya dicapai manusia yang pertama adalah kuat akidah termasuk didalamnya keimanan, ketaqwaan dan ahlak mulia sebagai manifestasi kualitas akidah yang baik.
Kuatnya seorang manusia berkualitas digambarkan laksana pohon yang baik (syajarotun toyyibah), yakni pohon dengan akar menghujam ke perut bumi (akidah), batang dahannya menjulang ke langit yang diumpamakan sebagai ibadah yang baik dan menghasilkan buah ranum setiap musimnya (ahlakul karimah).
Kedua adalah kualitas ilmu pengetahuan, yakni ilmu yang membuat anak-anak kelak dapat beradaptasi dengan lingkungan dan peradabannya, serta ilmu yang mampu menempatkan mereka pada posisi mulia di masyarakat.
Aspek kualitas yang berikutnya adalah kekuatan ekonomi untuk memenuhi kebutuhan dasar manusia, sebagaimana dikutip dari Surah An Nisa ayat ke 9 dimana hendaknya kita tidak meninggalkan anak dalam kondisi lemah dan kesejahteraan yang mengkhawatirkan.
Bagaimana cara mencapai kualitas tersebut agar anak-anak kita kelak menjadi keturunan yang berkah (an-naslu al-mubaarok) ? Caranya adalah dengan menciptakan lingkungan keislaman berkualitas secara konsisten, mulai dari lingkungan terdekat (keluarga) hingga lingkungan sekolah dimana anak menghabiskan sebagian besar waktunya disana.
Karena pada kedua lingkungan tersebut karakter anak terbentuk sehingga penting bagi orangtua untuk memilih sekolah yang bukan hanya memiliki lingkungan keislaman yang baik tetapi juga terbukti mampu membentuk karakter, mengajarkan, mengasuh dan membimbing keislaman anak.
Namun tak cukup sampai disitu, sekolah tersebut juga harus bisa mendidik anak agar memiliki ilmu pengetahuan dan wawasan untuk beradaptasi dengan perkembangan jaman dan globalisasi saat ini.(adv/ybs)