Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Siapa yang tidak kenal dengan penyakit wasir atau yang lebih dikenal dengan ambeien. Meskipun penyakit ini tidak berbahaya dan tidak menular, namun penyakit ini sangat mengganggu aktivitas seseorang. Penyakit ini pulalah yang dirasakan oleh Hendra (26).
Hendra baru saja menjalani operasi ambeien didampingi istrinya tercinta. Beruntung Hendra telah dijamin oleh Program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Oleh karenanya Hendra tidak khawatir dengan biaya operasi yang dijalaninya.
“Alhamdulillah semua prosesnya berjalan dengan lancar, mulai dari pemeriksaan di klinik fasilitas kesehatan pertama saya terdaftar, hingga akhirnya dirujuk ke rumah sakit, sampai dilakukan tindakan operasi, semuanya tidak ada kendala. Pokoknya saya sangat merasa terbantu dengan Kartu JKN-KIS ini,” ungkap Hendra.
Hendra sendiri terdaftar menjadi peserta JKN-KIS sebagai peserta Pekerja Penerima Upah, didaftarkan oleh perusahaan tempatnya bekerja. Sebelumnya Hendra belum pernah memanfaatkan kartu JKN-KIS sehingga dirinya belum merasakan manfaat yang begitu besar. Namun ketika kini dirinya telah menggunakan JKN-KIS, dirinya mengaku sangat puas dan bersyukur telah menjadi bagian dari Program JKN-KIS.
Selain itu istri Hendra, Yoan Adityani (24), juga menyatakan pujiannya terhadap pelayanan rumah sakit yang cepat dan tidak ada pembedaan. Juga terhadap pelayanan administrasi di kantor BPJS Kesehatan, menurutnya sangat baik dan cepat.
“Saya pernah mengurus penggatian Fasilitas Kesehatan di Kantor BPJS Kesehatan, itu prosesnya sangat cepat dan lancar ya, meskipun banyak orang mengantri tapi prosesnya tidak bertele-tele, kita tinggal isi formulir dan menunggu giliran untuk dilayani,” ucap Yoan.
Hendra dan Yoan berharap agar BPJS Kesehatan semakin bersemangat meningkatkan kualitas pelayanannya baik secara administratif maupun pelayanan di fasilitas kesehatan. Dengan demikian, masyarakat menjadi lebih tenang jika sedang terkena penyakit, baik itu penyakit yang berbahaya maupun tidak berbahaya.(rls/sn)