Kota Bekasi, spiritnews.co.id – Sekretariat dan jajaran DPRD Kota Bekasi mengapresiasi Kota Bekasi tahun ini dapat meraih Rekor MURI Senam Sparco dengan peserta terbanyak 40 ribu.
Walikota Bekasi, Dr. Rahmat Effendi dan Wakil Walikota Bekasi, Dr. Tri Adhianto serta jajaran SKPD di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, Selasa (6/08/2019), di Stadion Patriot Chandrabaga Bekasi menerima penghargaan rekor MURI.
Sekretaris DPRD Kota Bekasi, Mohammad Ridwan, mengatakan, ada sebanyak 40 ribu warga Kota Bekasi sebagai peserta Senam Sparco tercatat oleh Museum Rekor MURI Indonesia. Jumlah peserta ini memecahkan rekor MURI sebagai Senam Sparko peserta terbanyak di Kota Bekasi.
“Dalam rangka Dirgahayu RI ke 74, kita sangat mendukung dan bersyukur adanya rekor MURI ini, terutama rekor MURI dari Senam Sparco. Kenapa demikian ? Sparco ini menggiring masyarakat suka olahraga, dengan olahraga kita menjadi sehat. Tentunya dalam badan yang sehat terdapat jiwa yang kuat, sehingga kinerja Sekretariat DPRD dalam rangka optimalisasi pelayan terhadap masyarakat akan semakin baik,” kata Ridwan saat dikonfirmasi spiritnews.co.id usai mengikuti Senam Sparco.
Selain itu, kata Ridwan, dari Senam Sparco banyak manfaatnya, karena stamina bisa lebih kuat, berimbang dan bisa bekerja lebih lama, konsentrasi dalam bekerjapun semakin tinggi, khususnya bagi para pejabat di Pemkot Bekasi juga lebih berwibawa untuk kepentingan masyarakat Kota Bekasi.
“Kita bersyukur bapak Walikota Bekasi, Rahmat Effendi mengadakan olahraga Senam Sparco ini, sehingga banyak manfaatnya. Saat ini Senam Sparco baru dilaksanakan di ranah Executif dan masyarakat, kalau masyarakat suka, itu kan jadi bagian yang perlu diperhatian, bahwa dewan yang dipilih rakyat mau ikut olahraga Sparco,” katanya.
“Karena masyarakat Kota Bekasi mendambakan anggota dewannya yang terpilih dan dipilih rakyat adalah dewan yang sehat jasmaninya dalam menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat,” tambahnya.
Triyono, selaku perwakilan MURI, mengatakan, rekor ini menjadi pertama di Indonesia bahkan menurutnya menjadi rekor dunia karena gerakan Senam Sparco berasal dari Indonesia hasil karya putra bangsa, penemu Sparco, Eka Wira Dharmawan.
“Ajuan ke MURI membuat rekor 30 ribu dan ini melebihi jumlah bahkan 40 ribu peserta. Pertama di Indonesia bahkan di dunia. Ini sudah tercatat dan sah masuk rekor MURI Indonesia,” kata Triyono.
Triyono perwakilan MURI sekaligus menyerahkan piagam rekor Senam Sparco dengan peserta terbanyak dan empat piagam kepada Walikota Bekasi, Kapolres Metro Bekasi, Dandim 0507 Bekasi dan penemu Senam Sparco.(sir/adv/hms/dprd/kotabksi)