Begini Kepedulian Polsek Belitang terhadap Kesehatan Pengendara Sepeda Motor

  • Whatsapp
spiritnews.co.id

Kabupaten Sekadau, spiritnews.co.id – Berbagai upaya dilakukan Polsek Belitang dalam menjaga keamanan dan keselamatan bagi pengendara sepeda motor, di Jalan H.M. Saleh Ali tepatnya depan Mapolsek Belitang, Selasa (13/8/2019).

Kapolsek Belitang Ipda Agus Junaidi, mengatakan, pembagian masker ini untuk mengantisipasi pada saat pengendara melewati jalan berdebu.

Bacaan Lainnya

“Ada beberapa titik jalan di Kecamatan Belitang yang belum diaspal dan dalam beberapa pekan terakhir cuaca panas serta menimbulkan debu di jalan raya. Kasihan pengendara,” kata Agus kepada spiritnews.co.id.

Anggota Polsek Belitang memberhentikan para pengendara sepeda motor kemudian memberikan masker untuk melindungi wajah dari debu saat melewati jalan tersebut.

“Demi menjaga keamanan dan kenyamanan bagi warga yang sedang berkendara maka semaksimal mungkin Polsek Belitang memberikan pelayanan dan pengamanan bagi pengendara sepeda motor,” katanya.

Pada kesempatan itu, Agus juga memberikan teguran kepada pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm standar dan kelengkapan lainnya, agar menggunakan helm standar SNI dan melengkapi administrasi untuk menjaga keamanan dan keselamatan.

“Kami mengimbau kepada warga Kecamatan Belitang agar berhati-hati melewati jalan raya pada saat ini karena memasuki musim kemarau dan bersama-sama mencegah terjadinya pemkabaran hutan dan lahan (Karhutla),” jelasnya.

Ia juga berpesan kepada para pengendara agar melindungi muka dan hidung sebagai antisipasi timbulnya penyakit ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Atas).

Di kesempatan lain, Polsek Belitang juga memasang spanduk ucapan Dirgahayu RI ke 74, dengan sumber daya manusia (SDM) unggul Indonesia maju.

Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat melalui pemasangan spanduk Dirgahayu RI ke 74 yang dilakukan Polsek Belitang dapat diketahui serta bersama-sama menjaga keutuhan NKRI.

“Semoga Dirgahayu RI ke 74 terhitung dari 17 Agustus 1945 sampai 17 Agustus 2019 tetap jaya dan menjadi negara demokrasi serta TNI-Polri sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan keutuhan NKRI,” kata Agus.(gaol)

Pos terkait