Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id-Manah (36) merupakan seorang ibu rumah tangga yang sudah merasakan manfaat Program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Manah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah yang telah menyediakan Program JKN-KIS ini. Bagaimana tidak, Manah sekeluarga telah begitu terbantu dengan adanya Program JKN-KIS.
“Kami pertama kali merasakan manfaat Program JKN-KIS ketika anak pertama kami divonis terkena penyakit ginjal bocor. Kami sangat takut dan khawatir, usianya masih begitu muda saat itu. Matanya bengkak, mukanya bengkak, dirawat sampai 1 bulan. Tidak terbayang berapa biaya yang harus kami keluarkan untuk semua pengobatannya. Beruntung salah satu rekan mengarahkan kami untuk mendaftarkan dia sebagai peserta JKN-KIS. Alhamdulillah Program JKN-KIS telah menolong kami, hingga kami tidak mengeluarkan biaya sepeserpun untuk pengobatan anak kami. Kami hanya perlu membayar rutin iuran JKN-KIS,” tutur Manah.
Ginjal bocor merupakan istilah masyarakat awam untuk menggambarkan kondisi ginjal yang mengeluarkan terlalu banyak protein di dalam urine. Setelah 4 tahun menjalani pengobatan, kini Manah dapat bernapas lega, karena putra kesayangannya telah dinyatakan sembuh.
Manah beserta keluarganya terdaftar menjadi peserta JKN-KIS sebagai peserta mandiri atau peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) dan memilih hak rawat inap kelas III. Manah hanya perlu membayar 25 ribuan per bulannya. Dalam keterbatasannya, Manah beserta suaminya berusaha untuk rutin membayar iuran JKN-KIS setiap bulannya. Karena bagi mereka, memiliki jaminan kesehatan seperti Kartu JKN-KIS adalah kewajiban yang dapat memberi manfaat yang luar biasa.
“Semoga ke depannya Program JKN-KIS dapat terus memberikan pelayanan terbaiknya bagi peserta JKN-KIS seperti kami ini. Semangat terus BPJS Kesehatan dan doakan kami agar sehat selalu,” ucap Manah.(rls/sn)