Kabupaten Aceh Utara, spiritnews.co.id – Bantuan sembako dan uang terus mengalir ke korban kebakaran di Keude Paya Bakong, Kabupaten Aceh Utara.
Kali ini bantuan datang dari Baitul Mal Aceh berupa uang tunai sebesar Rp 2 juta per kepala keluarga yang diserahkan langsung kepada korban kebakaran, Sabtu (2/11/2019).
Penyerahan bantuan diawali oleh Kabid Pengawasan, Yusmaheri, kemudian dilanjutkan oleh Kalaksa BPBD Amir Hamzah, dan yang mewakili Baitul Mal Aceh Utara, Amiruddin.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Utara melalui Kalaksa BPBD Aceh Utara, Amir Hamzah mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diserahkan oleh Baitul Mal Aceh.
“Insya Allah sangat bermanfaat untuk meringankan beban para korban musibah,” kata Amir.
Sebelumnya, bantuan juga mengalir dari Anggota Fraksi PPP, DPR Aceh, Fakhrurrazi H. Cut. Kedatangan wakil rakyat ini disambut oleh Kepala Desa Keude Paya Bakong Saifullah dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Utara, Amir Hamzah.
Fakhrurrazi menyerahkan bantuan sembako dan perlengkapan shalat senilai Rp 10.000.000.
“Semoga bantuan ini dapat mengurangi beban warga yang sedang dalam ujian Allah dan semoga dapat kembali membangun kehidupan yang lebih baik dimasa yang akan datang,” kata Fakhrurrazi.
Kepala Desa Keude Paya Bakong, Saifullah, mengatakan, musibah kebakaran ini terjadi warga sedang tertidur lelap, sekitar pukul 03:00 WIB Jum’at (1/11/2019) dan menghanguskan unit 19 ruko dan satu unit rumah. Kerugian diperkirakan mencapai miliaran rupiah.
Panitia Turnamen Bola Kaki Kapolsek Cup II Kecamatan Matangkuli juga menyerahkan bantuan untuk para korban kebakaran tersebut.
Bantuan sembako yang diberikan berupa 7 karung beras, 10 papan telur, 10 dus mie instan, 4 karton pakaian bekas layak pakai dan uang tunai Rp1.000.000.
Kapolsek Matangkuli, Iptu Sudya Karya, mengatakan, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menjadi korban kebakaran.
“Semoga dengan adanya bantuan ini dapat mengurangi beban dari saudara kita yang tertimpa musibah, Allah lipat gandakan pahala buat kita semua,” kata Sundya.
Assosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Aceh Utara juga menyalurkan bantuan ke korban kebakaran. Bantuan tersebut langsung diserahkan oleh Ketua Forum Kepala Desa se-Kecamatan Paya Bakong, Junaidi.
Ketua APDESI Kabupaten Aceh Utara, Abubakar, mengatakan, bantuan sebagai sarana untuk membantu meringankan beban korban kebakaran.
“Hanya ini saja bantuan yang bisa kami berikan, jangan dilihat dari nilai nominalnya, namun keikhlasan kami untuk dapat meringankan beban hidup keluarga korban kebakaran,” kata Abubakar.(mah)