Kota Langsa, spiritnews.co.id – Dalam rangka mencegah radikalisme di Aceh, Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (DEMa IAIN) Kota Langsa menggelar seminar nasional dengan tema “Penguatan mahasiswa dalam rangka mencegah radikalisme di Aceh”, di Gedung Laboratorium Terpadu Kampus IAIN, Kamis (7/11/2019).
Di seminar ini hadir sebagai pemateri Kasubdit Sarana, Prasarana dan Kemahasiswaan Dirjen Pendis Kementerian Agama RI Ruchman Basori, S.Ag, M.Ag, Dandim 0104 Aceh Timur Letkol CZI Hasanul Arifin Siregar, S.Sos, M.Tr (Han), Binmas Polres Langsa Ipda Idris, S.Sos.
Ketua DEMa IAIN Langsa, Muhammad Faisal, mengatakan, seminar nasional ini sudah dirancang pihaknya sudah lama, namun baru terealisasi sekarang ini.
“Even nasional ini sudah lama dirancang dan ternyata sesuai dengan visi Presiden Jokowi Jilid II, semoga dengan acara ini mahasiswa dapat mengetahui mana yang haq dan bathil,” kata Faisal.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Langsa, Zainuddin, meminta dukungan Kasubdit Sarpras dan Kemahasiswaan Kementerian Agama RI untuk terus memberi dukungan terhadap kegiatan mahasiswa.
Dikatakan, radikalisme menjadi isu sentral karena ada sebuah kekhawatiran terhadap generasi penerus saat ini yang rentan akan terjerumus kepada paham radikalisme.
“Mahasiswa harus dapat memilih dan memilah mana yang benar dan salah, mahasiswa jangan mudah terkontaminasi dengan sumber-sumber yang belum diketahui kebenarannya,” ujar Zainuddin.
Ia menyebutkan, kegiatan ini salah satu bentuk untuk menangkal radikalisme, sehingga mahasiswa paham cara beragama yang rahmatan Lil Al-Amin.
Asisten II Pemerintah Kota (Pemkot) Langsa, Iskandar, SE,M. SM, mengatakan, mahasiswa adalah pemuda yang memilki kecerdasan, dirinya berharap, kekuatan mahasiswa dapat mencegah isu-isu radikalisme yang tentunya telah dibekali pemahaman mengenai Radikalisme.
Pemkot Langsa sangat mendukung kegiatan ini, karena ini menjadi isu nasional.
“Kami berharap agar mahasiswa nantinya dapat mengimplementasikan materi yang telah disampaikan oleh narasumber,” ungkapnya.(mah)