Kabupaten Bandung Barat, spiritnews.co.id – Menyambut tahun baru Imlek 2020 obyek wisata di Kawasan Wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat menarik wisatawan dengan berbagai sajian budaya Tionghoa.
Supervisor Marketing Communication Dusun Bambu Reza Wediansyah mengatakan, untuk menarik wisatawan pada libur Imlek 2020, pada tanggal 25-26 Januari 2020 akan digelar parade barongsai dan liong.
Obyek wisata peraih penghargaan Asean Sustainable Tourism Award (ISTA) tahun 2020 dari Asean Tourism Forum (ATF) ini juga mempercantik diri dengan ornamen bernuansa Imlek seperti lampion.
“Mengusung semangat Imlek 2020, kami akan menyajikan parade Barongsai dan Liong. Namun, disamping itu kita juga tidak lepas dari eduwisata sunda dengan menggelar permainan tradisional kaulinan sunda Ulin Langlayangan,” ujar Reza, Kamis (23/1/2020).
Parade 2 Barongsai dan 1 Liong dibagi dalam dua sesi pertama jam 10.00 WIB dan jam 14.00 WIB. Sementara Ulin Langlayangan akan digelar mulai jam 10.00 WIB hingga jam 16.00 WIB di wahana Tegal Pangulinan.
“Berbarengan dengan itu kita juga menawarkan Glitter Tatto bagi pengunjung yang berkenan,” katanya.
Meski obyek wisata Dusun Bambu mengusung eduwisata budaya Sunda hingga mendapat Sub kategori Urban Sustainable Product ASTA, penampilan budaya Tionghoa saat libur Imlek menunjukan keterbukaan masyarakat sunda pada budaya luar.
“Kita ingin menunjukkan bahwa karakter masyarakat sunda terbuka pada keragaman etnik di Indonesia, namun demikian nilai sunda tetap melekat kuat menjadi identitas bangsa,” ungkapnya.(agus)