POSPERA Karawang Hadir untuk Mengatasi Masalah Pengangguran

  • Whatsapp
spiritnews.co.id

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Pengurus DPC Posko Perjuangan Rakyat (POSPERA) Kabupaten Karawang resmi dilantik oleh Ketua DPD POSPERA Jawa Barat, H. Tedi Risandy, Minggu (1/3/2020).

Usai pelantikan, Ketua DPC POSPERA Kabupaten Karawang, Drs. H. Jumadi Akbar, mengatakan, POSPERA Karawang memiliki banyak pekerjaan rumah, khususnya masalah pengangguran. Padahal Kabupaten Karawang merupakan daerah industri.

Bacaan Lainnya

“POSPERA Karawang siap mensukseskan kebijakan NAWACITA Presiden Jokowi karena POSPERA adalah mata, telinga, mulut dan hati Jokowi,” kata Jumadi.

Diakuinya, saat ini masyarakat Karawang sedang menghadapi era globalisasi dan industrial, dengan segala dampak negatifnya. Untuk itu, POSPERA siap memperjuangkan masyarakat agar lebih mudah mendapatkan pekerjaan.

“Masyarakat Karawang harus lebih mudah mendapatkan pekerjaan daripada pendatang,” tegasnya.

POSPERA dilahirkan oleh para aktivis 98, salah satunya dipelopori oleh Adian Yunus Yushak Napitupulu atau yang akrab disapa Bang Adian yang kini sebagai anggota Fraksi PDIP DPR RI.

Pelantikan yang dilaksanakan di Kampung Budaya dan dihadiri oleh Ketua DPC PDIP Karawang Taufik Ismail atau yang akrab disapa Kang Pipik, Wakil Bupati Karawang H Ahmad Zamaksyari atau Kang Jimmy dan disaksikan oleh Ketua Umum POSPERA Mustar Bona Ventura Manurung.(samosir)

Pos terkait