Kota Bekasi, spiritnews.co.id – Ikatan Perawat Gerontik Republik Indonesia (IPEGERI) dan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Bani Saleh Bekasi menjadi relawan Covid-19 untuk membantu menyalurkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) dari OKE OCE ke RSUD dr. Chasbullah Abdul Madjid Kota Bekasi, Selasa (14/04/2020).
APD berupa 10 set baju hamzat dan penutup kaki tersebut diserahkan langsung oleh Ketua STIKES Bani Saleh Bekasi, Shintha Shilaswati.
“Ini sebagai bentuk pengabdian kami kepada masyarakat. Kami terus berupaya bergerak dalam mendukung tim medis kesehatan yang lagi berjuang membantu serta menyembuhkan para pasien yang terkena Covid-19 dengan memberikan APD ke RSUD dr. Chasbullah Abdul Madjid Kota Bekasi,” kata Shintha kepada spiritnews.co.id, di Kota Bekasi.
Selain bantuan APD yang diserahkan ke rumah sakit pemerintah daerah itu, IPEGERI juga memberikan bantuan berupa masker, sarung tangan, cairan disinfektan, sabun cuci dan handsanitizer ke panti – panti asuhan di Jakarta dan Kota Bekasi.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada OKE OCE yang telah membantu para relawan di STIKES Bani Saleh Bekasi untuk menyalurkan bantuan kepada tim medis kesehatan,” katanya.
“Kami doakan semoga para tim medis di Kota Bekasi, OKE OCE, serta masyarakat selalu diberikan kesehatan dalam perjuangannya melawan wabah Covid-19 agar segera berakhir,” tambahnya.(sam)