Area CFD Segera Dibuka untuk Masyarakat Kota Bekasi

  • Whatsapp
spiritnews.co.id
Anggota Komisi I DPRD Kota Bekasi, Nico Gondjang

Kota Bekasi, spiritnews.co.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi akan membuka kembali hari bebas kendaraan Bermotor Car free day (CFD) mulai 5 Juli 2020 mendatang.

Pelaksanaan CFD di masa  adaptasi  new normal wajib mengikuti protokol kesehatan yang ketat untuk pencegahan Covid-19. Sesuai dengan surat edaran Walikota Bekasi Rahmat Effendi Nomor 660.1/3829/DINAS LH, tertanggal 22 Juni 2020 yang diberlakukan bagi pengunjung CFD dan pelaku usaha kecil di CFD.

Bacaan Lainnya

Rencana akan dibukanya CFD di Jalan Jenderal Ahmad Yani, kecamatan Bekasi Selatan pada 5 Juli 2020, didukung anggota Komisi I DPRD Kota Bekasi, Nico Gondjang.

spiritnews.co.id

“Dalam hal ini, masyarakat pastinya merasa senang bisa beraktfitas kembali dimasa new normal ini. Intinya masyarakat juga jangan dibuat khawatir berlebihan terkait wabah Covid-19 ini. Karena lawannya penyakit  ini adalah imun tubuh. Kalau kita buat masyarakat Over Wory, akhirnya menimbulkan stress dan imunnya juga akan turun. Secara otomatis semua penyakit juga akan datang,” kata Nico, di Kota Bekasi, Senin (29/06/2020).

Artinya, kata Politisi PDIP ini, saat CFD nanti dibuka tetap menggunakan protokol kesehatan Covid-19. Selama pemerintah memberlakukan protokol kesehatan dan masyarakat bisa jaga jarak, masuk Mall wajib mencuci tangan, cek suhu tubuh dan menggunakan masker.

“Pada intinya, masyarakat tidak ada yang mau terserang Covid-19. Masyarakat harus protek serta sadar diri untuk menjaga kesehatannya agar tidak terserang Covid-19,” jelasnya.

Pemkot Bekasi sekaligus mensosialisasikan New Normal ini di CFD dinilai sangat bagus. Sebagai antisipasi membludaknya masyarakat di CFD nanti, pemerintah harus berperan aktif untuk tetap menerapka protokol kesehatan, jika perlu saat pembukaan CFD nanti kasih masker pada masyarakat yang tidak memakai masker.

“Kami dari DPRD Kota Bekasi sangat mendukung Pemkot Bekasi. Jangan melarang masyarakat untuk berolahraga. Dengan seperti itu, masyarakat bisa berolahraga akan sehat dan tidak akan stress lagi selama berdiam diri di rumah tiga bulan. Sudah siapkah Pemkot Bekasi untuk menyiapkan protokol kesehatan secara ketat jelang membuka CFD ini,” kata Nico.(sam/adv/hms/dprd/kotabksi)

Pos terkait