Unsika Segera Bangun Kampus Konsep Digital

  • Whatsapp
spiritnews.co.id

Kabupaten Karawang, spiritnews.co.id – Tidak lama lagi Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) Negeri akan membangun kampus digital. Kendati demikian, pada pelaksanaan perkuliahaan nantinya tetap ada tatap muka dengan mahasiswa.

Rencana pembangunan konsep kampus digital ini, Unsika menggandeng PT Rekayasa Industri (Rekind) untuk melaksanakan pembangunan di Jalan Lingkar Karawang atau lebih dikenal dengan Jalan Baru Karawang.

Bacaan Lainnya

“Konsep kampus digital ini bukan berarti tidak ada tatap muka. Sewaktu-waktu ada tatap muka dengan mahasiswa,” kata Rektor Unsika Prof Dr Sri Mulyani, disela Penandatanganan Kerja Sama dengan PT Rekind, di Kampus Unsika Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu (18/7/2020).

Diakuinya, pembangunan fisik untuk kampus konsep digital ini diutamakan pembangunan laboratorium yang akan dilaksanakan oleh PT Rekind.

“Kenapa harus kampus digital ? Karena saat ini hingga semester depan proses perkuliahan masih sistem daring di tengah pandemi Covid-19,” katanya.

Walaupun adaptasi kebiasaan baru diterapkan, Sri memperkirakan bahwa perkuliahan belum normal. Atas hal itulah pihaknya kini sedang menuju pengembangan kampus digital.

“Selama pandemi corona ini, kita menemukan konsep terbaru sistem perkuliahan, yakni perkuliahan daring. Tapi tetap, nantinya kita akan lihat kebijakan pemerintah di sektor pendidikan,” jelasnya.

Direktur Utama PT Rekayasa Industri, Yanuar Budinorman, mengaku akan berkomitmen untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman kepada para mahasiswa Unsika.

“Dalam kerja sama ini, posisi PT Rekind akan membagi pengalaman dan pengetahuan. Sehingga lulusan Unsika nantinya bisa siap kerja, berdaya saing dan mampu bergabung ke perusahaan-perusahaan terkemuka,” kata Yanuar.

Diakuinya, PT Rekind menggandeng kampus Unsika untuk menciptakan lulusan yang handal dan berkompeten saat masuk dunia kerja. Unsika kini menjadi kampus pertama yang bekerja sama dengan PT Rekind.

“Kami yakin kerja sama ini akan terus terjalin dengan baik. Setelah penandatanganan kerja sama ini, kita memiliki langkah-langkah yang aktual. Sehingga keberadaan Rekind terasa di kampus ini,” ujarnya.

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, menilai kerjasama Unsika dengan PT Rekind ini merupakan bagian dari inovasi Unsika dalam peningkatan kompetensi sumber daya manusia.

“Yang terpenting adalah untuk menyiapkan generasi yang handal dan siap bekerja di perusahaan manapun di seluruh Indonesia.(sir)

Pos terkait