Tabungan Cempaka KOPPAS KRANGGAN Tebar Hadiah di Tengah Pandemi

  • Whatsapp
spiritnews.co.id

Kota Bekasi, spiritnews.co.id – Di tengah pandemi Covid-19, Tabungan Cempaka KOPPAS Kranggan, tebar hadiah kepada para anggotanya.

Ketua umum KOPPAS KRANGGAN, Anim Imamuddin, menegaskan Gebyar Undiah Berhadiah yang dibarengi dengan peringatan Hari Koperasi, merupakan bentuk perhatian KOPPAS KRANGGAN kepada para anggotanya.

Bacaan Lainnya

“Kurang lebih sekitar Rp300 juta hadiah yang kami tebar bagi para anggota setia kami,” kata Anim, di Kota Bekasi, Senin (27/7/2020).

Dengan jumlah anggota yang menabung di KOPPAS KRANGGAN sekitar 21.000 ribu, melalui kegiatan yang mengedepankan protokol kesehatan tersebut para anggota KOPPAS KRANGGAN bisa melihat proses Gebyar Undian Berhadiahnya melalui virtual atau live streaming via aplikasi youtube sebagai langkah antisipasi penyebaran virusnya.

“Untuk proses pengundiannya kami lakukan secara virtual atau live streaming via youtube dengan mengedepankan protokol kesehatan dan kami juga menyediakan hadiah berupa umroh, 4 unit kendaraan bermotor dan sejumlah barang elektronik lainnya,” katanya.

Diakuinya, saat ini KOPPAS KRANGGAM yang mengedepankan 7 prinsip Mantap, diantaranya Mantap Oranisasi, Mantap Permodalan, Mantap Manajemen, Mantap Marketing, Mantap SDM, Mantap Pelayanan dan Mantap Teknologi dalam memajukan dunia koperasi saat ini.

“Ada 7 Mantap yang KOPPAS KRANGGAN terapkan dan sampai saat ini sudah berhasil menghimpun dana anggota sebesar Rp29 miliar dan optimis mencapai target Rp80 miliar thn ini selama pandemi Covid-19,” ungkapnya.(giri)

Pos terkait