Kabupaten Bireuen, spiritnews.co.id – Sejak tamat kuliah Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Syahkuala Darussalam Banda Aceh, Nyak Muhammad Renaldi (23), langsung membuka usaha kuliner, di lapak Dusun Selatan Gampong Cot Gapu Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen.
Mantan mahasiswa dari jurusan pendidikan ekonomi, selesai kuliah meraih sarjana pendidikan pada Juli 2020 ini terus membuka usaha kuliner usaha ketan kuah boh durian atau beuluekat bohdreien bersama sejumlah minuman segar lainnya.
Lapak sangat sederhana ini di lokasi kebun bungong lokasi depan Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bireuen,banyak dikunjungi warga masyarakat,sebab perdana baru di buka beuluekat bohdreien itu satu porsi dihargai Rp 13.000 per mangkok.
Menurut Nyak Muhammad Renaldi didampingi orang tuanya Azwar yang juga Kepala SMP Negeri 1 Peusangan Selatan Kabupaten Bireuen,baru dua hari sempat dikunjungi Bupati Bireuen Muzakkar A Gani bersama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bireuen M Nasir.
Usaha kuliner ini dibuka mulai pukul 08.00 (pagi) sampai pukul 00.00 (malam) Senin – Jumat, sedangkan Sabtu – Minggu tutup, minuman segar dan dingin harga bervariasi.
“Jadi buka peluang usaha kuliner di Bireuen untuk meningkatkan ekonomi membantu kedua orang tua, seusai habis kuliah membatu pula pemerintah dan berpeluang menambah tenaga kerja. Artinya pemuda Kreatif tidak semata bertumpu harus jadi pegawai negeri,” ungkapnya.(mah)